Langsung Ambil Sejumput Lada Hitam Lalu Racik dengan Cara Ini, Mujarab Basmi Uban Agar Tak Tumbuh Lagi
Nakita.id - Memiliki rambut berkilau, hitam, dan tebal tentu banyak didambakan banyak orang.
Tak sedikit yang beranggapan kalau rambut jadi salah satu kunci seseorang bisa tampil percaya diri.
Tapi, rasa percaya diri mendadak runtuh kalau tiba-tiba muncul uban atau rambut putih di kepala.
Uban tak melulu menandakan seseorang mengalami penuaan dini.
Banyak faktor yang jadi penyebab, salah satunya pigmen rambut yang tidak sempurna sehingga tumbuh jadi rambut prematur.
Sebelum dicabut maupun disemir, lebih baik coba cara alami terlebih dahulu untuk membasmi uban di kepala.
Wah, kira-kira apa ya cara alami untuk membasmi uban?
Baca Juga: Bukan Uban! Ternyata Inilah Tanda-tanda Penuaan Pada Kulit Kepala dan Rambut
Moms dapat menggunakan bumbu dapur untuk menghilangkan uban atau rambut putih yang bikin enggak percaya diri.
Langsung ambil sejumput lada hitam untuk mengatasi uban.
Menghimpun dari Herzindagi, lada hitam memiliki kandungan yang baik untuk menutrisi rambut.
Baca Juga: Uban Hilang Sampai ke Akar, Kuncinya Cuma Harus Telaten Keramas Pakai Racikan Kelapa Hijau Ini
Black pepper atau lada hitam kaya akan vitamin C yang bekerja meregenerasi pertumbuhan rambut.
Untuk dapat membasmi uban menggunakan lada hitam tergolong mudah.
Berikut Nakita.id rangkum beberapa bahan dan langkah yang dapat Moms coba:
Bahan
- Sejumput lada hitam
- 3 sendok makan plain yogurt
Langkah
- Campur sejumput lada hitam dengan 3 sendok plain yogurt
- Aduk hingga menjadi pasta
Baca Juga: Basmi Uban dan Buat Rambut Menjadi Lebih Lebat Hanya dengan Bawang Bombay, Begini Cara Mudahnya
- Oleskan pada rambut dan kulit kepala secara menyeluruh
- Pijatkan ke kulit kepala, lalu diamkan selama kurang lebih satu jam
- Jika sudah, bilas rambut dan lanjut ke proses keramas seperti biasa
Selain membasmi uban, bonus menarik lain juga bakal Moms rasakan dari lada hitam.
Lada hitam sendiri juga dapat mencegah kerontokan dan rambut kusut.
Dengan begitu, Moms bisa dengan tenang memiliki rambut tebal, hitam, dan berkilau.
Baca Juga: Basmi Uban dan Buat Rambut Menjadi Lebih Lebat Hanya dengan Bawang Bombay, Begini Cara Mudahnya
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | simpleside.net,herzindagi |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR