Tunggu dan diamkan tercampur sampai sekitar satu minggu.
Jika sudah tercampur, oleskan minyak ke seluruh tubuh di setiap malam terutama pada bagian bekas luka atau kulit yang terbakar matahari.
- Atasi gatal
Jika Moms punya keluhan dengan kulit gatal cara ini terbilang sangat mudah untuk dijadikan sebagai solusi.
Moms bisa buat pasta biji ketumbar yang dicampur air dan madu lalu oles pada bagian yang terasa gatal.
Baca Juga: Rutin Minum Air Rendaman Ketumbar, Tak Disangka Ini yang akan Dirasakan Tubuh
- Cerahkan warna bibir
Miliki bibir yang gelap memang buat penampilan kurang sempurna dan bikin kurang percaya diri.
Jangan tunda lagi untuk oles pasta ketumbar campur air 2 kali dalam sehari.
Moms juga bisa tambahkan jus lemon pada pasta ketumbar dengan perbandingan 2:1.
Jangan lupa oleskan pada bibir dan biarkan semalaman, basuh di pagi hari dan dapatkan bibir cerah juga lembut.
- Anti rambut rontok dan lebat
Rambut bagi wanita tentu salah satu bagian kecantikan yang tidak bisa dianggap sepele.
Miliki rambut yang mudah rontok tentu jadi salah satu yang paling menyebalkan apalagi jika muncul tanda kebotakan.
Coba Moms tumbuk biji ketumbar dan campur dengan minyak rambut dan oles merata.
Tambahkan pijatan kecil pada rambut dan ulang 2 kali dalam seminggu untuk bantu cegah rambut rontok dan merangsang pertumbuhan rambut baru.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Femina.in |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR