Karena tempat pengungsian dinilai berisiko menularkan Covid-19, BNPB secara sigap melakukan swab test kepada para pengungsi Gunung Merapi dan mendorong relawan untuk mempercepat swab test.
Hal tersebut untuk mencegah penularan Covid-19.
"Kami dari BNPB dorong relawan yang mendampingi kelompok-kelompok rentan, yang nanti akan bekerja di lokasi evakuasi," ujar Deputi Bidang Pencegahan BNPB Lilik Kurniawan melalui zoom, Jumat (13/11/2020).
Lilik menuturkan, selain mendorong swab antigen pihaknya juga selalu memantau penerapan protokol kesehatan di barak pengungsian.
Untuk sekarang ini, lanjutnya, protokol kesehatan dijalankan dengan adanya sekat di tempat pengungsian.
"Sudah diberi sekat-sekat di barak pengungsian, kita pastikan lagi jangan sampai jadi klaster baru di tempat pengungsian," katanya.
Dia meminta sirine-sirine yang ada di lereng Gunung Merapi dipastikan bekerja dengan baik.
"Apakah moda informasi sirine atau moda lain seperti kentongan atau aplikasi lain getok tular melalui radio," ujarnya.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR