Nakita.id – Banyak perempuan yang ingin selalu tampil awet muda, mungkin tak terkecuali Moms.
Berbagai cara kerap dilakukan agar wajah selalu terlihat awet muda.
Sebenarnya banyak hal yang memengaruhi seseorang sehingga bisa tampak awet muda seperti makanan, gaya hidup, pikiran, hingga make up.
BACA JUGA: Tega! Ibu ini Hukum Anaknya dengan Menyeret Sang Anak Pakai Motor!
Namun, entah atas dasar faktor apa sehingga beberapa orang bisa terlihat awet muda seperti halnya lima aktris Korea Selatan ini.
Meski usia mereka sudah menginjak kepala tiga, berumah tangga, bahkan telah memiliki anak, namun wajah mereka tak banyak berubah.
Lima aktris ini dinilai banyak orang justru semakin muda seiring bertambahnya usia mereka.
1. Song Hye-kyo
Hye-kyo memulai debutnya pada tahun 1996 dalam serial drama berjudul Merry Morning.
Namun seiring waktu, karirnya semakin bersinar setelah ia bermain dalam drama Autumn In My Heart pada tahun 2000, disusul dengan kesuksesan Full House pada tahun 2004, hingga yang paling melambungkan namanya adalah Descendants of the Sun (2016).
Hye-kyo lahir pada 22 November 1981 dan kini telah berusia 37 tahun dan tengah menikmati kehidupan barunya bersama sang suami, Song Joong-ki.
BACA JUGA: Ingin Kurangi Nyeri Perut Saat Melahirkan? Konsumsi Makanan Ini Moms!
Rayakan Hari Ibu dengan Kenyamanan di Senyaman, Studio Yoga dan Meditasi Khusus Wanita Berdesain Modern serta Estetik
Source | : | Koreaboo |
Penulis | : | Fairiza Insani Zatika |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR