Memakai sarung tangan
Gunakan sarung tangan ketika Moms akan bepergian ke luar rumah.
Beberapa lokasi di tempat umum mungkin saja sudah disemprot disinfektan.
Cairan tersebut jika tersentuh langsung oleh permukaan kulit maka bisa menyebabkan kulit tangan jadi kering.
Melembabkan
Setelah cuci tangan sebaiknya usap tangan dengan handuk atau kain bersih sampai benar-benar kering.
Jika sudah, aplikasikan pelembab. Apabila selama 1 menit kulit tangan masih terasa kering, usapkan lagi pelembab.
Sebaiknya gunakan pelembab hipoalergenik dan bebas pewangi serta perwarna.
Moms juga dapat mengombinasikan pelembab, lho. Caranya cukup aplikasikan lagi krim petroleum jelly.
Nah, dengan begitu Moms bisa selalu #IngatPesanIbu dan tidak akan meninggalkan 3M tanpa khawatir mengalami kulit tangan kering.
#NakitaCovid-19
Baca Juga: Siapa Sangka Kebiasaan Buruk Ketika Menggunakan Masker Ini Ternyata Bisa Datangkan Penyakit
Source | : | mayoclinic |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR