Penegas: yakni, apalagi, misalnya, yaitu, akhirnya
Contoh: Ubi adalah makanan kesukaanku, apalagi jika dibuat menjadi gorengan.
Penjelas: bahwa
Contoh: Kakak mengatakan bahwa ia akan melanjutkan sekolah di Australia
Pembenaran: walaupun, meskipun, kendatipun, sekalipun
Contoh: Ibu selalu membawakan Rina bekal sekalipun ayah selalu memberi uang saku lebih
Urutan: lalu, kemudian, mula-mula, pertama
Contoh: Mula-mula masukkan tepung ke dalam mangkuk. Lalu tambahkan air.
Pembatasan: kecuali, asalkan, selain
Contoh: Ibu selalu menuruti kemauan Aldi kecuali saat nilai rapornya jelek.
Penanda: terutama, paling utama
Contoh: Ibu ingin marah tetapi selalu ditahan. Terutama ketika melihatmu menangis.
Situasi: padahal, malahan
Contoh: Ibu tidak pernah mengadukanmu ke Ayah. Malahan ibu yang selalu membelamu mati-matian.
Baca Juga: Ciri Hewan Vertebrata dan Invertebrata, Materi Belajar dari Rumah TVRI Kelas 4, 5, dan 6
Artikel ini telah tayang di Fotokita.id dengan Judul "Inilah Jenis-jenis Konjungsi dan Contohnya dalam Kalimat Bahasa Indonesia, Yuk Kita Cari Tahu" dan Bobo.id dengan judul "Macam-Macam Konjungsi yang Digunakan dalam Kalimat, Cari Tahu, yuk!"
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Nita Febriani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR