Nakita.id - Ririn Ekawati ungkap peran Ibnu Jamil di tengah kabar kehilangan orangtuanya.
Diketahui baru-baru ini Ririn Ekawati kehilangan sosok ibu tercinta.
Ibunda Ririn Ekawati yang sempat derita kolesterol dan gula dinyatakan positif Covid-19.
Kabar duka kehilangan itu bahkan disampaikan langsung oleh Ririn dan Ibnu Jamil.
Belum lama bahagia terima pinangan Ibnu Jamil, Ririn Ekawati harus telah kesedihan kehilangan orang tercinta.
Baca Juga: Ibunda Ririn Ekawati Meninggal Dunia, Unggahan Ibnu Jamil Selaku Calon Mantu Banjir Komentar
Dalam tayangan MOP Channel Rabu (2/12/2020), Ririn beberkan sakit yang diderita sang ibunda dan peran Ibnu Jamil sebagai calon suami.
Ririn Ekawati yang terpukul dan sedih mengaku sangat beruntung dengan hadirnya Ibnu Jamil.
Diketahui Ibnu Jamil memang sudah mengenal sosok ibu dari Ririn Ekawati.
Dikabarkan meninggal dunia, Ibnu Jamil bahkan bagikan potret ibunda Ririn dan ucap doa.
Sang ibunda terindikasi tertular Covid-19, Ririn menyebut sosok Ibnu Jamil yang punya peran penting selama pemakaman.
"Saya gak tahu sih kalau dia (Ibnu Jamil) gak ada gimana," kata Ririn.
Ririn Ekawati menyebut jika mulai dari sholat jenazah pun diambil alih oleh Ibnu Jamil.
"Karena kan sholat jenazah pun yang ngimamin dia, terus itu di azan-kan juga Ibnu yang azan-i mamah," kata Ririn Ekawati dengan menahan air mata dan suara serak.
Bahkan sampai turun ke pemakaman semua dikerjakan oleh Ibnu Jamil.
"Dia doang yang berani turun karena kita semua perempuan kebetulan anak mamah semua perempuan. Jadi Ibnu yang ngewakilin dari keluarga," kata Ririn.
Ririn pun mengucapkan terima pada Ibnu Jamil yang sudah melakukan perannya dan mewakili keluarga.
"Supportnya dia luar biasa, saya terima kasih banyak adanya dia ini, benar-benar berarti buat saya," kata Ririn.
Sebelumnya Ibnu Jamil yang kini dikabarkan telah resmi bertunangan dengan Ririn pun turut berduka kehilangan calon ibu mertua.
Seperti dimuat nakita.id sebelumnya Ibnu Jamil sempat berikan konfirmasi atas meninggalnya ibunda Ririn.
“Iya betul (meninggal dunia), tapi saya lagi urus urus dulu yaa nanti,” kata Ibnu Jamil kepada para awak media.
Tak hanya itu, Ibnu juga mengunggah ucapan duka dan juga mengungkap rasa duka atas kehilangan ibunda Ririn Ekawati.
Ibunda Ririn dinyatakan meninggal dunia karena Covid-19, kekasih Ibnu Jamil pilih isolasi mandiri.
"Kita satu keluarga, Ibnu juga dites hasilnya negatif. Memang mengingat keadaan seperti ini apalagi kita kan di rumah walaupun sudah swab segala macem negatif tapi tetep ada isolasi mandiri," kata Ririn.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | YouTube,Nakita.ID |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | David Togatorop |
KOMENTAR