Mintalah Si Kecil jangan langsung percaya kalau ada berita yang muncul di grup whatsapp.
Ajari ia untuk langsung memeriksa berita tersebut di sumber-sumber terpercaya untuk akurasinya.
4. Mulailah percakapan kritis
Moms juga bisa membina percakapan kritis dengan Si Kecil untuk melatih pola berpikirnya.
Moms bisa mengambil suatu berita atau foto yang ingin didiskusikan dan tunjukkan pada Si Kecil.
Ajaklah Si Kecil untuk membicarakan berita atau foto tersebut, apakah benar atau salah dan mengapa bisa demikian.
5. Ajukan banyak pertanyaan
Saat diskusi tersebut, ajukanlah banyak pertanyaan kalau Si Kecil tampak kebingungan dalam mendeskripsikannya.
Bisa dimulai dengan tanya apa makna dari berita atau foto tersebut kemudian dilanjutkan dengan siapa yang membuatnya.
Dan cobalah tanya kira-kira apakah berita dan foto tersebut hoax atau fakta.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR