Di samping itu, bagi anak berusia di atas 2 tahun Moms perlu membatasi asupan susunya.
Pasalnya susu hanyalah menjadi asupan pendamping di samping makanan utamanya.
"Jangan sampai susu menggantikan makanan," ujar dr. Ariani.
Baca Juga: Hati-Hati Bila Gigi Susu Si Kecil Tanggal Sebelum Waktunya, Ini Risikonya!
Dengan begitu, dr. Ariani menyarankan untuk anak berusia di atas 2 tahun mengonsumsi susu 2 gelas dalam satu harinya.
Tetapi Moms perlu juga mengenal reaksi alergi pada anak.
Kalau Si Kecil memiiki alergi susu, maka kandungan baik seperti beta casein A2 ini justru bisa membahayakannya.
Baca Juga: Wah Bayi Bisa Alergi Susu, Ternyata Ini Penjelasan dan Tandanya!
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR