1. Telur
Melansir boldsky.com, telur jadi menu sarapan sehat untuk anak, karena kaya protein dan vitamin.
Manfaat telur juga sangat baik untuk pertumbuhan dan perkembangan anak.
Moms bisa sajikan telur rebus atau orak-arik untuk sarapan.
2. Bawang putih
Bawang putih memiliki sifat antivirus dan antibakteri, serta merangsang produksi sel darah putih di dalam tubuh.
Bumbu dapur ini juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh anak.
Namun jangan memberikan terlalu banyak bawang putih, karena mungkin tidak cocok dengan sistem pencernaan anak.
3. Kunyit
Kunyit mengandung sifat anti-inflamasi, antiseptik, antijamur dan antibakteri.
Untuk meningkatkan kekebalan tubuhnya, Moms bisa memberikan susu kunyit pada anak sebelum tidur.
4. Bayam
Kandungan vitamin C, antioksidan dan beta karoten dalam bayam sangat baik untuk menjaga daya tahan tubuh anak.
Source | : | boldsky.com |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR