Biasanya yang Alami Jadi Juaranya Skincare, Tapi Putih Telur Malah Bikin Kulit Wajah Tak Karuan
Nakita.id - Kulit wajah biasanya jadi perhatian lebih para kaum hawa.
Bukan apa-apa, wajah sering dianggap faktor utama penunjang penampilan.
Untuk mendapatkan kulit wajah mulus berseri, biasanya Moms akan mengusahakan sepenuh hati.
Salah satunya melakukan perawatan wajah dengan memakai masker.
Saat ini banyak jenis masker wajah yang bisa Moms jajal.
Nah, tentu pernah coba pakai putih telur untuk masker wajah alami, ya?
Banyak yang mengklaim bahwa masker wajah alami dari putih telur lebih aman.
Putih telur dianggap bisa mengatasi kulit berminyak, kulit kusam, dan pori-pori besar.
Di balik efeknya yang mengesankan itu, masker putih telur memiliki dampak buruk.
Berikut beberapa dampak yang patut Moms waspadai:
Menyebarkan bakteri
Putih telur bisa berisiko buruk bagi Moms yang memiliki kulit sensitif.
Seperti yang sudah Moms ketahui, putih telur mentah mengandung bakteri Salmonella di dalamnya.
Apabila Moms aplikasikan di kulit, maka tak menutup kemungkinan Anda terpapar bakteri tersebut.
Beruntusan
Duh, siapa sih yang pengin melihat kulit wajah beruntusan setelah pakai masker?
Bukannya flawless, vitamin A pada putih telur dapat merangsang kulit wajah menjadi sensitif dan timbul breakout.
Baca Juga: Dari Putih Telur Sampai Air Mentimun, Bahan-bahan Rumahan Ini Ampuh Kecilkan Pori-pori di Wajah!
Baca Juga: Hilangkan Uban dalam Waktu Singkat dengan Putih Telur, Begini Cara Mudahnya
Pori-pori tersumbat
Sekadar diketahui, molekul protein pada putih telur terlalu besar.
Dengan begitu, malah tidak akan diserap dengan baik oleh lapisan kulit wajah.
Protein yang cukup dipercaya bisa membuat kulit lebih kenyal.
For the Greater Good, For Life: Komitmen ParagonCorp Berikan Dampak Bermakna, Demi Masa Depan yang Lebih Baik Bagi Generasi Mendatang
Source | : | The Derm Review |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR