“Tiga hari pertama lumayan drop, orang nanyain, kita pikirannya kemana-mana, cepat capek, sesak nafas. Nirina aja yang ceria, lumayan drop,” terang Nirina.
Kendati demikian, Nirina menegaskan bahwa orang terkena virus ini bukanlah aib.
Ia juga memberikan semangat kepada orang yang sedang berjuang untuk sembuh dari Covid-19.
“Ini bukan aib jangan segan bertanya dan meberi tahu orang lain. Ini obatnya bahagia, ketenangan, kalau ada teman yang kena didukung bukan dikucilkan, dia (yang kena) perlu mengisolasi diri," pungkasnya.
"Kita bisa melawan ini, insyaAllah, hadapilah dan kita sehat lagi bisa, bisa!”
Source | : | |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR