Nakita.id - Berikut ini adalah KALEIDOSKOP 2020 tentang tips-tips populer sepanjang 2020 yang sering jadi perbincangan publik.
Tips-tips populer sepanjang 2020 ini meliputi berbagai aspek yang ramai di tahun ini, seperti tanaman hias, ikan cupang, hingga memakai masker.
Seperti diketahui tips-tips populer sepanjang 2020 ini memang bermunculan selama pandemi Covid-19 merebak dan mengharuskan kita di rumah saja.
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: Artis yang Menderita Sakit Parah di 2019, Ada yang Harus Ikhlas Kanker Muncul Lagi hingga Sudah Siapkan Keranda Jenazah
Sehingga berbagai hobi baru pun datang untuk membuat kita tak merasa bosan selama di rumah saja seperti merawat tanaman hias dan lainnya.
Bahkan muncul juga kebiasaan baru di tahun 2020 ini yaitu merawat berbagai jenis ikan cupang atau pun tutorial mengenakan masker.
Mengingat imbauan pemerintah tentang protokol kesehatan yang harus dipatuhi saat berada di ruang publik seperti memakai masker.
Melansir dari berbagai sumber, inilah berbagai tips populer sepanjang tahun 2020 yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari.
1. Tips agar tanaman hias tak dimakan hewan peliharaan
Salah satu tips jitu agar tanaman hias Moms tak dimakan oleh hewan peliharaan adalah dengan meletakkan tanaman di luar jangkauan.
Pastikan tanamanmu diletakkan di tempat yang di luar jangkauan hewan peliharaan. Kamu bisa mempertimbangkan membeli meja tanaman atau meja dengan kaki-kaki yang cukup
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: 10 Artis Paling Viral 2019, Ada yang Viral Karena Pernah Menikah 24 Kali Sampai Yang Menjadi Buah Bibir Lantaran Tak Bisa Mengupas Salak
Jika kamu memiliki tanaman merambat, pastikan tanaman tersebut rutin dipangkas agar jauh dari jangkauan kucing dan anjing peliharaan.
Singkatnya, jika mereka tidak melihat tanaman tersebut, mereka cenderung tidak akan memakannya.
Jika memungkinkan, lakukan observasi untuk lebih mengenali hewan peliharaanmu.
Untuk kucing, lakukan lebih banyak observasi karena mereka bisa melompat-lompat dan lebih penasaran.
"Hati-hati dalam menempatkan setiap tanaman. Pahami betul apa yang kira-kira menarik perhatian kucing dan anjingmu," kata dokter hewan dari Michael Good, Marietta, seperti dilansir the Atlanta Journal-Constitution.
Jika kamu mau meninggalkan mereka, misalnya pergi atau tidur, pastikan sudah mengamankan mereka.
Misalnya, menitipkannya ke tetangga atau memastikan mereka berada di ruangan yang berbeda dengan taanaman tersebut.
2. Tips membersihkan kamar mandi di tengah pandemi Covid-19
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: Artis-artis yang Hamil pada 2019, Ada yang Terpaksa Harus Kehilangan Janin Hingga Menjadi Buah Bibir Karena Foto Kehamilannya
Seperti diketahui, setelah beraktivitas di luar rumah saat pulang kita akan langsung menuju kamar mandi untuk membersihkan diri.
Namun siapa sangka ternyata kita bisa saja membawa virus corona ke kamar mandi dan berkembang biak di sana.
Jangan lupa bersihkan gagang pintu hingga pegangan lain yang sering tersentuh oleh tangan.
Bersihkan berbagai permukaan tersebut dengan disinfektan.
Sanitasi dengan larutan alkohol 60 persen juga dapat membantu menghilangkan partikel virus SARS-CoV-2.
Setelah mandi atau berendam, seka bak mandi atau dinding pancuran dengan handuk atau alat pembersih yang terbuat dari karet.
Buang tisu kotor dan kosongkan keranjang sampah setiap hari. Jangan biarkan mereka tergeletak di sekitar ruangan atau di atas meja.
3. Tips aman memakai masker
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: Berita Duka Paling Menguras Air Mata 2019, Kepergian Sosok-sosok yang Begitu Dicintai Publik Jadi Awan Mendung Tahun Ini
Melansir dari CDC, seperti inilah cara memakai masker yang benar:
- Cuci tangan sebelum memakai masker
- Letakkan masker di atas hidung dan mulut Moms lalu kencangkan di bawah dagu
- Paskan dengan sisi wajah Moms
- Pastikan kita bisa bernapas dengan lega
CDC tidak merekomendasikan penggunaan masker yang bisa membuat kita tak bernapas dengan lega.
Cara melepas masker:
- Lepaskan tali di belakang kepala Moms dan renggangkan karet di telinga
- Pegang hanya simpul atau ikatan di telinga
- Lipat sudut luar menjadi satu
Baca Juga: KALEIDOSKOP 2019: Artis-artis yang Bercerai Selama 2019, Mulai dari Pisah Gegara Utang Judi hingga yang Perceraiannya Jadi Trending Topic
- Buang masker pada tempatnya
Setelah melepas masker, ada baiknya Moms mencuci tangan agar tidak ada virus atau bakteri yang menempel terutama saat kita tak sengaja memegang bagian wajah.
4. Tips membersihkan oven dengan baking soda
Kita bisa sediakan mangkuk, campurkan setengah cangkir baking soda dengan air sampai berbentuk seperti pasta.
Sebarkan pasta baking soda ke seluruh bagian bawah oven (hindari elemen pemanas).
Saat melakukan tahapan ini, sebaiknya Moms memakai sarung tangan terlebih dahulu dan gunakan jari-jari untuk memastikan campuran bahan soda kue tercampur rata, termasuk kotoran yang benar-benar sulit dibersihkan.
Gunakan campuran baking soda dan air yang sama dengan yang digunakan untuk bagian dalam oven dan oleskan pasta ke bagian dalam kaca oven.
Biarkan selama setengah jam lalu gunakan kain dan bersihkan kaca oven.
Jangan lupa untuk gunakan kain yang lembab ketika membasuk oven yang sudah dilumuri dengan pasta baking soda.
Nah itu dia Moms KALEIDOSKOP 2020 soal tips-tips populer sepanjang 2020, cukup menarik bukan?
#Kaleidoskop2020
Source | : | berbagai sumber |
Penulis | : | Rachel Anastasia Agustina |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR