Kliennya Dituding Sudah Jual Harta Warisan Lina, Pengacara Teddy Skakmat Balik Rizky Febian dan Bongkar Fakta yang Sebenarnya: ‘Mustahil!’
Nakita.id – Dituding telah menjual harta warisan hak Rizky Febian, begini tanggapan pihak Teddy Pardiyana.
Perebutan harta warisan Lina Jubaedah masih terus bergulir panas.
Mendengar tudingan yang dilontarkan Teddy pada adiknya, Putri Delina, Rizky Febian pun kehilangan kesabaran.
Tak terima dengan hal tersebut, pelantun lagu ‘Kesempurnaan Cinta’ ini akhirnya gantian membongkar tabiat sang ayah sambung.
Secara blak-blakan, ia mempertanyakan Teddy soal harta warisan yang menjadi haknya.
Mulai dari kos-kosan, vila, hingga mobil yang dititipkannya pada Lina Jubaedah.
Sadar kliennya tengah diserang oleh anak-anak Sule, pengacara Teddy pun buka suara.
Melansir dari kanal YouTube seleb oncam news, Kamis (24/12/2020), kuasa hukum Teddy, Ali Nurdin, membantah dengan tegas soal isu kliennya telah menjual harta warisan Lina.
Menurutnya, sangat tidak wajar apabila Teddy menjual berbagai aset milik Lina.
Pasalnya, semua aset yang diisukan telah dijual itu bukanlah atas nama Teddy.
"Pendapat saya sih agak lucu juga ya kalau memang katanya menjual aset berupa rumah," ujar Ali Nurdin.
"Padahal, itu bukan atas nama si penjual," sambungnya.
Dengan adanya hal tersebut, Ali Nurdin mengatakan sangat mustahil apabila Teddy menjual aset Lina.
"Misalnya atas nama Kang Sule atau almarhum, tapi dijual oleh Teddy, saya pikir itu mustahil," ungkap Ali.
"Enggak mungkin itu sama sekali, enggak mungkin," tambahnya.
Ali Nurdin menambahkan tak habis pikir dengan isu yang beredar.
Karena apabila aset yang diisukan adalah harta gono gini, Teddy tentu tak bisa asal menjual.
Ia pun menambahkan, apabila Teddy memang melakukan transaksi jual beli, pasti sudah ada pemalsuan surat.
Terlebih lagi, pembelian rumah terbilang sangat kompleks karena melibatkan sejumlah pihak.
Maka dari itu, Ali Nurdin pun meyakinkan kalau Teddy menjual aset Lina pasti sebelumnya ia sudah diamankan oleh kepolisian.
Duh, kita doakan semoga masalah harta warisan ini bisa segera terselesaikan dengan damai ya, Moms.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | youtube.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR