Nakita.id - Bagi Moms yang memiliki segudang kesibukan, akhir pekan atau weekend bisa jadi waktu yang tepat untuk melakukan bersih-bersih rumah.
Kondisi rumah yang bersih tentunya akan memberi kenyamanan, terutama di masa pandemi ini dimana kita lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.
Supaya menyenangkan, ajak keluarga untuk ikut serta membantu bersih-bersih rumah. Selain mengisi kegiatan, hal ini juga bisa menambah kedekatan anggota keluarga.
Menyapu dan mengepel lantai memang sudah biasa dilakukan sehari-hari. Sekarang saatnya lihat benda-benda rumah lain yang sering terlupakan dan rentan kotor.
Melansir dari Boldsky, berikut beberapa benda di rumah yang perlu dibersihkan setidaknya setiap minggu di akhir pekan. Yuk simak, Moms.
1. Isi kulkas
Jika Moms merasa kulkas adalah tempat yang aman dan bersih, anggapan tersebut salah. Kulkas perlu dibersihkan, terutama bagian dalamnya.
Berbagai jenis makanan dan minuman yang disimpan di dalam kulkas bisa menimbulkan noda hingga bau tidak sedap, serta mengkontaminasi benda lain di dalamnya.
Untuk membersihkannya, kosongkan isi kulkas terlebih dahulu. Gunakan air lemon untuk mengusap seluruh bagian rak-raknya.
Nah, jika terdapat bau tidak sedap, Moms bisa taruh semangkuk bubuk kopi di dalamnya. Kopi akan menetralkan bau tidak sedap itu.
2. Dudukan kloset
Seperti yang kita tahu, toilet menyimpan banyak bakteri dan virus yang bisa menimbulkan berbagai penyakit. Tidak terkecuali dudukan kloset.
Tuang cairan pembersih toilet ke dalam dudukan kloset dan bersihkan dengan sikat. Setelah itu, siram 2-3 kali dengan air sampai bersih.
Hal ini juga bisa mencegah timbulnya jamur yang bisa membuat kloset terlihat kumuh dan jorok.
3. Meja belajar
Terkadang, anak-anak cenderung meletakkan apa saja di meja belajar. Saat akan dipakai, barulah benda-benda itu disingkirkan dari meja.
Mulai sekarang, Moms bisa terapkan tanggung jawab pada anak-anak untuk membersihkan meja belajar yang mereka gunakan.
Ajarkan anak-anak untuk mengelap meja dengan cairan pembersih seminggu sekali agar terhindar dari debu dan kotoran.
Setelah itu, ajarkan pula cara menata benda-benda di meja belajar supaya tetap rapi dan tidak berserakan.
4. Lemari pakaian
Sekilas, isi lemari tampak aman dari kotoran mengingat kondisi pintu lemari selalu tertutup.
Namun, saat pintu lemari di buka, debu dan kotoran tetap bisa terbawa udara dan menumpuk di dalam lemari.
Untuk membersihkannya, coba kosongkan isi lemari secara bertahap dan usap bagian dalamnya dengan lap. Setelah itu, baru susun kembali pakaian dan barang-barang.
Menjaga agar isi lemari selalu teratur dan rapi juga bisa mencegah debu dan kotoran menumpuk atau menyebar ke seluruh isi lemari.
Baca Juga: Hanya Menggunakan Cermin Ruangan Jadi Luas, Intip Inspirasinya, Moms!
5. Microwave
Bagi Moms yang punya microwave, benda satu ini tentu sering digunakan. Maka, perlu dibersihkan setidaknya seminggu sekali.
Ambil wadah microwave yang besar dan tuangkan air ke dalamnya. Lalu, tambahkan cuka dan perasan lemon ke dalamnya.
Masukan wadah berisi air lemon tersebut ke dalam microwave dan nyalakan dengan suhu tinggi untuk merebusnya. Biarkan dingin di dalam dan tunggu selama 15 menit.
Jendela dan dinding microwave akan mengembun akibat dari air yang menguap. Terakhir, tinggal gunakan tisu, lap kain, atau kanebo untuk mengelapnya.
6. Rak buku
Rak buku berpotensi menyimpan debu dan kotoran yang sangat banyak, terutama diantara sela-sela buku yang disusun.
Nah, saat akhir pekan, gunakan waktu luang dengan mengajak anak-anak membersihkan rak dan buku-buku dari debu yang menempel.
Selain itu, ajak juga untuk bekerjasama menyusun kembali buku-buku. Misalnya, disusun sesuai abjad pada judul atau sesuai genre.
Baca Juga: Begini Desain Rak Buku Keren dan Tak Biasa yang Bisa Kita Tiru!
7. Kipas angin
Kebersihan kipas sangat berpengaruh pada kualitas udara di rumah. Bayangkan, jika terdapat banyak debu padak kipas, maka udara yang disalurkan juga kotor.
Untuk kipas di lantai atau dinding, lepas bagian penutup kipas. Bersihkan debu yang menempel, baik di bagian penutup maupun di bagian baling-balingnya.
Jika kipas menempel di atap, gunakan tangga atau kursi untuk membersihkannya. Pastikan debu yang menempel sudah hilang semua.
Itulah tujuh benda di rumah yang perlu dibersihkan, terutama saat weekend. Akhir pekan terasa lebih produktif, rumah pun semakin bersih dan nyaman.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Yussy Maulia |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR