Selain Arab News, media besar yakni Reuters juga menyoroti kasus Raffi.
Awalnya, media Eropa ini menyoroti orang-orang pertama yang beruntung mendapat vaksin Covid-19 di Indonesia, termasuk influencer.
Reuters mengunggah artikel dengan judul "Instagram influencers are a vaccine priority in wary Indonesia" pada Kamis (14/1/2021).
"Memutuskan siapa yang harus menjadi yang pertama dalam antrean dosis vaksin terbatas telah menjadi tantangan di seluruh dunia, dengan banyak negara memprioritaskan tenaga medis yang rentan dan lansia," tulis Reuters.
Meski demikian, hingga kini belum ada konfirmasi lebih lanjut apakah tindakan Raffi akan berlanjut ke jalur hukum atau tidak, mengingat ada tuntutan ke pengadilan terkait kasus pelanggaran protokol kesehatan.
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR