2. Minum air putih setidaknya 2 liter sehari
Langkah kedua mencegah bau mulut cara alami adalah minum air putih setidaknya 2 liter sehari.
Menjaga diri Moms tetap terhidrasi memiliki banyak manfaat bagi kesehatan dan menghindari bau mulut salah satunya.
Air liur mencegah pertumbuhan bakteri dan air dibutuhkan untuk menjaga kelenjar ludah bekerja secara efisien.
Air minum sangat penting untuk mencegah pertumbuhan bakteri dan bau mulut yang disebabkan oleh kelembaban dan air liur yang tidak memadai di mulut.
Hindari jus manis di malam hari karena dapat membantu penumpukan bakteri di malam hari.
3. Memperhatikan apa yang kita makan
Langkah ketiga mencegah bau mulut cara alami adalah memperhatikan apa yang kita makan.
Beberapa makanan diketahui menyebabkan bau mulut, jadi sebaiknya hindari jika Moms ingin mulut berbau segar.
Selain itu, hindari makanan yang tinggi fruktosa atau asam karena dapat mendorong pertumbuhan bakteri.
Jika Moms lapar, cobalah makan apel atau yogurt.
Apel mengandung pektin heteropolisakarida yang diketahui dapat merangsang produksi air liur, sedangkan kultur aktif dalam yogurt membantu mengurangi bakteri di mulut.
Source | : | brightside.me |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR