Nakita.id - Kepergian Syekh Ali Jaber memang menyisakan duka untuk seluruh Indonesia.
Syekh Ali Jaber dikabarkan tutup usia pada Kamis (14/01) di RS Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta.
Syekh Ali Jaber sebelumnya sempat dirawat di RS Yarsi karena hasil Swabnya sempat menunjukkan positif Covid-19.
Tapi saat meninggal, Syekh Ali Jaber sudah dinyatakan negatif Covid-19.
Syekh Ali Jaber meninggal di usia 45 tahun.
Salah satu ulama besar Indonesia ini dimakamkan di Pondok Pesantren milik Ustaz Yusuf Mansur yaiutu Ponpes Darul Quran di Cipondoh, Tangerang.
Usai Syekh Ali Jaber meninggal dunia, keluarganya pun disorot.
Istri dan anaknya yang tinggal di Lombok untuk pertama kalinya muncul.
Dan anak Syekh Ali Jaber yang bernama Hasan ikut mencuri perhatian publik.
Pasalnya, anak laki-laki Syekh Ali Jaber ini terlihat tampan.
Bukan hanya parasnya yang tampan, Hasan juga digadang-gadang akan meneruskan perjuangan dakwah sang ayah.
Diketahui, Hasan ini tengah menjalankan pesan terakhir sang ayah yaitu menjadi hafiz Quran.
"Dia pengen saya (jadi) hafiz Quran tapi saya belum hafiz, InsyaAllah," ucap Hasan dilansir dari GridHITS.id pada Jumat (15/01).
Dari segi religius dan paras, Ustaz Yusuf Mansur bahkan ingin menjodohkan anak perempuannya yang bernama Wirda Mansur pada Hasan.
Saat ini kesibukan anak gadis Ustaz Yusuf Mansur adalah menjadi salah satu mahasiswa di Universitas Buckingham di Inggris.
Meski anaknya belum mempunyai pikiran untuk menikah, sang ustaz tak menampik bahwa dirinya juga ingin memiliki menantu seperti anak laki-laki Syekh Ali Jaber, Hasan.
"Bila memang Allah izinkan memang pengen punya mantu kayak Hasan Ali Jaber," ucap Ustaz Yusuf Mansur dilansir dari kanal Youtube KH Infotainment pada Jumat (22/01).
Selanjutnya, Ustaz Yusuf Mansur juga memuji sosok Hasan.
"Ini anak Syekh, anak orang yang jelas keturunannya. Dan Insyaallah Hasan Ali Jaber juga akan lebih dari Syekh Ali Jaber," pungkas sang ustaz.
Meski begitu, Ustaz Yusuf Mansur tak mau memaksakan kehendaknya karena Wirda Mansur juga bisa memilih pilihan hidupnya sendiri.
Apalagi saat ini usia anak perempuan Ustaz Yusuf Mansur ini baru menginjak usai 19 tahun.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube,GridHits.ID |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR