Nakita.id - Memiliki hubungan yang stabil baik secara finansial atau pun emosional tentunya menjadi keinginan semua orang.
Pasalnya, jika dua hal tersebut bisa terpenuhi dengan baik maka rasa aman dan nyaman menjalin hubungan pun akan terus terasa.
Bahkan jika kita punya pasangan yang memiliki dedikasi dan kesetiaan tentunya menjadi suatu hal yang perlu kita syukuri.
Namun terkadang tak sedikit dari kita yang tak bisa membedakan mana pasangan yang masih setia dan mana pasangan yang hanya pura-pura setia.
Rupanya ada beberapa pertanda yang akan muncul jika memang pasangan kita sudah tak lagi punya rasa cinta atau pun setia pada kita.
Tanda-tanda tersebut bisa mudah terlihat dari apa yang pasangan kita tunjukkan sehari-hari, mulai dari bahasa tubuh hingga cara bicara.
Melansir dari Boldsky, inilah berbagai pertanda yang ditunjukkan oleh pasangan yang harus jadi perhatian kita.
1. Pasangan tidak menunjukkan kasih sayang
Dalam hubungan yang sehat, pasangan sering kali menunjukkan kasih sayang satu sama lain.
Mereka membuat satu sama lain merasa dicintai dengan saling menyayangi.
Seperti pasangan dapat membeli obat saat pasangannya sakit, atau sekedar tak menyalakan kampu saat pasangannya sedang tidur.
Jika pasangan Anda telah berhenti melakukan atau menunjukkan cintanya, bisa jadi itu pertanda ada penurunan rasa ingin tetap berhubungan.
2. Pasangan tidak lagi menghabiskan waktu bersama
Pernahkah Moms mencapai suatu titik dalam rumah tangga, di mana Dads sudah tak ingin menghabiskan waktu bersama Moms lagi?
Padahal biasanya Dads mau hanya sekedar membantu Moms mengurus rumah atau duduk di depan televisi bersama dengan Moms.
Baca Juga: Ungkapkan Rasa Sayang Pada Pasangan Lewat 5 Ragam Bahasa Cinta, Yuk Cari Tahu Apa Saja!
Jika memang sudah tak ada lagi keinginan Dads atau Moms dalam menghabiskan waktu bersama, mungkin itu sudah pertanda bahwa hubungan yang dijalani sudah tak sehat.
3. Pasangan sering menghindari kita
Ini adalah salah satu tanda terbesar bahwa pasangan mencoba menjauh dari kita.
Mereka akan menemukan banyak cara untuk menghindari dan menjauh dari kita.
Misalnya, mereka bisa saja berpura-pura tidur ketika kita masuk ke ruangan, atau bahkan mereka tak mau menerima telepon kita.
Atau bahkan mereka bisa saja memberikan seribu alasan agar tidak menghabiskan waktu berdua bersama kita.
4. Bertengkar tanpa alasan
Tidak ada hubungan yang datar-datar saja, tentu saja akan ada pertengkaran karena perbedaan pikiran saat berdiskusi satu sama lain.
Mereka sering kali akhirnya berjuang untuk banyak hal namun kemudian mereka mendamaikan dan memperkuat hubungan dengan saling menurunkan ego.
Namun jika hubungan sudah masuk dalam fase di mana kita sudah bertengkar tanpa alasan, maka ini sudah menjadi tanda bendera merah.
Baca Juga: Program Hamil Anak Laki-laki Menurut Dokter Boyke, Hal Ini Harus Dilakukan Selama 3 Bulan Penuh
Pasangan kita mungkin akan mengubah diskusi apa pun menjadi pertengkaran yang tidak menyenangkan karena mungkin mereka sudah ingin lepas dari hubungan ini.
5. Pasangan sudah tak ingin lagi bicara dengan kita
Salah satu tanda lain bahwa pasangan kita sudah tak ingin lagi bersama adalah mereka tak mau lagi mengobrol dengan kita.
Meski pun kita sudah mencoba segala cara untuk memulai percakapan, namun jika respon mereka lebih ke mengabaikan atau mengakhiri obrolan, ini juga bisa jadi bendera merah.
Maka dari itu lebih baik ajak bicara pasangan kita baik-baik untuk memutuskan bagaimana mengambil langkah ke depan.
Social Bella 2024, Dorong Inovasi dan Transformasi Strategis Industri Kecantikan Indonesia
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Rachel Anastasia Agustina |
KOMENTAR