Mantap untuk memutuskan bercerai, Kiwil dan Rohimah bahkan tidak mempermasalahkan soal harta gono-gini.
Rohimah mengaku sudah cukup legowo jika Kiwil dapat memenuhi semua tanggung jawabnya.
Bahkan Rohimah tidak mempermasalahkan soal hak asuh anak.
Kiwil pun mengaku jika ia akan tetap bertanggung jawab dengan apa yang memang sudah menjadi kewajibannya.
Rohimah membuka pintu selebar-lebarnya untuk Kiwil mengunjungi anak-anak di rumah atau di mana pun yang mereka inginkan.
Untuk jumlah nafkah pun Rohimah tidak menaksir jumlah tertentu pada Kiwil.
Namun Kiwil mengaku jika dirinya pasti akan memberikan jumlah lebih dari yang dibutuhkan oleh anak-anaknya.
"Kalau uang nafkah mah kalau diomongin pasti ngasihnya rendah, yang Gue kasih pasti lebih," kata Kiwil.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR