Pasalnya diakui dr. Dian bahwa banyak orangtua dari pasiennya yang mengeluhkan mata anak mereka menjadi lebih sering berkedip usai terlalu sering menggunakan gadget.
Kebiasaan Si Kecil mengucek mata dan matanya yang menjadi sering berair juga bisa menjadi tanda Si Kecil mengalami mata lelah.
Tak hanya berair, mata lelah juga bisa membuat mata Si Kecil menjadi kering.
2. Memperparah alergi
Baca Juga: Kenali Mata Kering pada Anak! Gejala dan Perawatannya Beda dengan Orang Dewasa
Masalah kesehatan mata yang bisa dialami oleh Si Kecil akibat dari terlalu sering menggunakan gadget yaitu gatal pada matanya.
Apalagi bagi anak-anak yang memiliki riwayat alergi, Moms perlu memberikan perhatian ekstra dalam penggunaan gadgetnya.
"Untuk anak-anak yang memiliki riwayat alergi itu memicu alerginya jadi kambuh," jelas dr. Dian.
Salah satu tanda alergi yang paling khas yaitu mata Si Kecil menjadi sangat gatal.
"Jadi dia sering sekali garuk-garuk matanya gatal sekali itu juga salah satu penyebab yang tidak langsung dari penggunaan gadget yang terlalu lama," jelas dr. Dian.
Belajar dari Viralnya Anggur Muscat, Ini Cara Cuci Buah yang Benar untuk Hilangkan Residunya
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR