Nakita.id - Perang dingin antara Rizky Febian dan Teddy Pardiyana ternyata belum reda.
Seperti yang sudah jadi rahasia umum, perkara harta gono-gini lah yang membuat mereka saling lempar sindiran.
Belum ada titik terang tentang warisan, Rizky Febian kini dibuat tak terima lagi dengan gelagat suami mendiang Lina Jubaedah.
Rizky Febian tak sudi jika seolah-seolah dirinya menuduh Teddy sebagai pembunuh.
Menilik ke belakang, Teddy Pardiyana memang harus berurusan dengan polisi usai mendiang Lina Jubaedah wafat.
Tak lama setelah Lina dikebumikan, Rizky Febian memang masih belum menerima penyebab kematian sang ibu.
Dengan begitu, Rizky Febian memilih jalan autopsi guna mengetahui apa pemantik Lina Jubaedah akhirnya tutup usia.
Berdasar hasil autopsi, Lina Jubaedah meninggal bukan karena adanya tindak kekerasan maupun keracunan.
Tak bisa dipungkiri bahwa publik sempat menaruh rasa curiga pada perangai Teddy Pardiyana.
Selang setahun lebih berlalu, kini pihak Rizky Febian kembali menyuarakan argumennya.
Pihak Rizky Febian mengaku selalu menelaah penjelasaan suami mendiang Lina Jubaedah dan pengacaranya yang menyatakan Teddy dituduh sebagai pembunuh istrinya.
Sampai akhirnya, Bahyuni Zaili dan Fery Ferdian selaku kuasa hukum Rizky Febian turun tangan.
Penjelasan kuasa hukum Rizky Febian itu terekam di kanal YouTube Intens Investigasi pada Selasa (16/2/2021).
"Rizky ini di media selalu ada ungkapan bahwa, jadi saudara Teddy itu (seolah) menuduh Rizky Febian telah menuduhnya melakukan pembunuhan terhadap almarhum Lina," kata Bahyuni Zaili.
Lantas, mereka meluruskan bahwa niat Rizky Febian kala itu hanya untuk autopsi saja.
"Padahal, pada waktu itu tujuan kita ke Polrestabes itu adalah untuk meminta autopsi," jelas kuasa hukum Iky.
Tentu, keputusan Rizky Febian tersebut diambil karena ia merasa ada hal yang masih jadi teka-teki atas kematian sang ibu.
"Karena menurut keluarga, ada kejanggalan-kejanggalan pada saat kematian beliau," sambungnya.
Kemudian Bahyuni juga menegaskan kalau pihak Rizky Febian sama sekali tidak menyeret nama Teddy Pardiyana untuk dilaporkan ke pihak berwajib.
"Dan sama sekali tidak ada menyebutkan terlapornya, nah ini yang penting diketahui," kata Bahyuni Zaili.
Dorong Bapak Lebih Aktif dalam Pengasuhan, Sekolah Cikal Gelar Acara 'Main Sama Bapak' Bersama Keluarga Kita dan WWF Indonesia
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR