Nakita.id - Moms, aktris cantik Acha Septriasa telah menikah dengan seorang pria bernama Vicky Kharisma.
Pasangan ini menikah pada 11 Desember 2016.
Kini, mereka menetap di Australia.
Kebahagiaan keluarga ini bertambah dengan kehadiran buah hati cantik pada 20 September 2017 lalu.
Putri pertamanya ini diberi nama Bridgia Kalina Kharisma.
BACA JUGA: Tak Hanya di India, Aktris Bollywood Ini Sukses Berkarir di Hollywood
Nah, baru-baru ini Acha mengunggah foto kehamilannya dulu di instagram pribadinya @septriasaacha
Acha tampak cantik dalam balutan gaun putih berlatar pemandangan pasir pantai.
Baru 4 bulan melahirkan, Acha mengaku kangen masa-masa kehamilan.
Dia mengungkapkan bahwa saudaranya bercerita tentang kehamilan, sehingga dia jadi kangen masa-masa hamil.
Salah satu masalah yang sering dialami ibu hamil adalah nyeri pinggang, maka dia memberikan tips mengatasi masalah tersebut.
Begini caption yang dituliskan Acha.
"Kemarin saudara ku cerita tentang masa kehamilan, jadi kangen masa- masa itu.
Waktu itu sih aku termasuk santai, tapi tak di pungkiri jd pengen tahu segala nya,
Misalnya ketika hamil kadang aku mengalami nyeri pada pinggang,
dan menurut artikel kehamilan yg dulu ku baca , ada loh cara- cara menghindari nya !
BACA JUGA: Masih Ingat Ichcha Kecil di Serial Uttaran? Kini Sudah Remaja dan Semakin Cantik
Menggunakan pakaian yang tepat;
Beberapa wanita hamil menyatakan bahwa menggunakan pakaian khusus hamil dapat membuat tubuh lebih nyaman.
Berlatih sikap tubuh yang baik;
Mengingat bahwa janin yang mama kandung akan berkembang dalam setiap harinya, maka gravitasi tubuh Mama akan berpindah ke depan.
Untuk mencegah Mama terjatuh akibat pertambahan berat badan ini, Mama bisa mencari sandaran untuk punggung.
Beberapa sikap tubuh yang baik antara lain, berdiri tegak dan pilihlah kursi yang dapat menyokong pinggang Mama dengan baik atau tempatkan sebuah bantalan kecil dibelakang punggung bawah mama.
Tidur menyamping;
Saat hamil, pastikan Mama tidak tidur dengan punggung, dan sebaiknya tidur dengan posisi menyamping dan salah satu atau kedua lutut tertekuk.
Menggunakan bantal yang seukuran dengan tubuh atau menempatkan satu bantal di antara lutut juga dapat membantu posisi tidur Mama.
Latihan fisik atau senam hamil;
Aktivitas fisik yang rutin dalam setiap harinya juga dapat menjaga pinggang tetap kuat dan juga dapat mengatasi sakit pinggang selama kehamilan.
Mama bisa melakukan beberapa olahraga yang baik untuk ibu hamil.
BACA JUGA: Hanya Karena Patah Hati, Lelaki di India Hilangkan Nyawanya Sambil Video Call
Mengangkat benda dengan posisi tepat
Ketika ibu hamil bekerja, ketika akan mengangkat benda, pastikan Mama berjongkoklah lalu angkat tubuh dengan menggunakan kaki dan jangan menekuknya di bagian pinggang atau mengangkat dengan pinggang Mama.
Semoga dapat bermanfaat ya ma!"
Nah, jika Moms mengalami masalah yang sama dengan Acha saat hamil, mungkin tips di atas bisa dicoba.
Source | : | |
Penulis | : | Kunthi Kristyani |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR