Nakita.id - Gegap gempita serangkaian acara persiapan pernikahan Atta Hallintar dan Aurel Hermansyah memang sedang jadi sorotan.
Pasalnya, acara pernikahan Atta dan Aurel ini diketahui sangat mepet.
Persiapan sampai acara menjelang pernikahan terkesan singkat. Apalagi menjelang gelaran akad nikah, keluarga A6 sempat tertimpa musibah.
Hampir separuh keluarga Anang Hermansyah terpapar virus corona.
Ketika musibah itu terjadi, Atta dan Aurel yang tadinya sempat wara-wiri cari vendor untuk pernikahan harus tertunda.
Yang lebih menyesakkan dada, akad nikah Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah juga ikut tertunda.
Rencana awal akad nikah Atta dan Aurel terjadi pada Sabtu Minggu (21/03). Tapi karena banyak sekali tragedi dan pandemi yang belum usai, rencananya jadi diubah.
Sesuai rencana baru, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akan menikah awal April mendatang.
Sebelum masuk ke acara inti, kedua calon mempelai melakukan serangkaian acara.
Mulai dari lamaran hingga pengajian dilakukan.
Dari serangkaian acara, yang baru terlaksana baru 3 yaitu, acara lamaran, prosesi siraman, dan pengajian sebelum akad nikah.
Karena mepetnya waktu, Ashanty tentunya butuh banyak orang untuk ikut mengurus serangkaian acara pernikahan Atta Halilintar dan Ashanty, salah satunya adalah Suwarsih Asih.
Suwarsih Asih atau Uteng adalah salah satu dari asisten rumah tangga di keluarga A6.
Sebagai orang kepercayaan Ashanty, Uteng tentunya ikut mengurus semua perintilan untuk pernikahan anak majikannya.
Untuk mengobati rasa lelah setelah seharian bekerja, Uteng pun tak kalah eksis dari sang majikan.
ia ikut berfoto bersama Ashanty dan beberapa asisten rumah tangga keluarga A6 lainnya setelah acara siraman selesai.
"kumpul," tulis Suwarsih Asih.
Ternyata unggahan Sabtu (20/03) menuai banyak komentar dari netizen.
Bukan tanpa alasan, netizen buru-buru banjiri kolom komentar Instagram Uteng karena salah fokus dengan penampilan tangan kanan Ashanty tersebut.
Di sana nampak rambut Suwarsih Asih acak-acakan. Sontak hal ini langsung mengundang komentar netizen.
Netizen banyak yang meminta untuk Suwarsih lebih memerhatikan penampilannya di acara resmi seperti acara siraman Aurel Hermansyah.
"Knpa suteng rambutnya berantakan coba pke jilbab kayak Supit pasty lbh syantik," tulis @***ya_hrs.
"Teng lain kali kepangan rambutnya biar rapi," tulis @***r_gasta.
"mbak sus maaf y.... rambutnya lebih rapi kalo pake jilbab mba walau awut awutan gak keliatan...terutama uban y kalo sudah usia pasti ada....lebih rapi gitu mba rambutnya....apalagi diacara resmi gitu," tulis @***ianni_nurazizah.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | |
Penulis | : | Aullia Rachma Puteri |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR