Nakita.id - Rohimah tampaknya mulai beranjak dari kisah pahitnya di masa lalu bersama Kiwil.
Bagaimana tidak, Rohimah belasan tahun jadi istri tua usai Kiwil memutuskan untuk poligami.
Tentu tak mudah, segala cara sudah dilakukan Rohimah untuk menyadarkan Kiwil kala itu.
Sampai akhirnya, Rohimah tampaknya mulai lelah dengan perangai komedian pemilik nama asli Wildan Delta itu.
Setelah menyudahi statusnya sebagai istri tua, Rohimah belakangan juga terlihat sedang berlibur melepas penat.
Tak sendirian, Rohimah tampak bahagia bersama mantan seterunya, Eva Bellisima.
Usut punya usut, Eva Bellisima-lah yang mengajak Rohimah berlibur ke Pulau Dewata.
Bukan tanpa alasan, ada kisah menyayat hati yang baru terkuak saat Eva Bellisima buka suara.
Menilik dari kanal YouTube Beepdo, Jumat (26/3/2021), Eva Bellisima mengungkap kenapa dirinya sudi mengajak Rohimah liburan.
"Alasan sih kayak rasa bersalah saya mau tebus dengan apa yang saya miliki.
"Mungkin saya enggak kasih harta benda saya, tapi saya mau membahagiakan beliau dengan membawa beliau menjadikan mimpi dia selama 2 tahun mau ke Bali sama Bang Kiwil," jelas Eva
Mulanya, Eva Bellisima berujar kalau Rohimah punya mimpi yang belum diwujudkan Kiwil.
Mimpi sederhana Rohimah ternyata hanya ingin berlibur ke Bali bersama Kiwil.
"Dan aku dengar di salah satu talk show, Bunda Rohimah dia bilang, dia mimpinya pengin ke Bali dan itu belum diwujudkan sama Mas Kiwil sampai detik dia cerai," jelasnya.
Sampai akhirnya, hati Eva Bellisima terketuk dan ingin membantu mewujudkan mimpi Rohimah.
"Dan aku kayak, ya Allah, ya Tuhan, aku aduh kayak terharu.
"Ya Allah jadi merinding, pengin peluk gitu bundanya," kata Eva Bellisima.
Dari situ, Eva Bellisima mulai bicara ke Rohimah untuk berlibur ke Bali.
"Aku bilang sama bunda, kalau aku ada rezeki, bun, nanti aku akan bawa bunda jalan-jalan," tukas Eva.
"Terus akhirnya aku ada rezeki, yaudah aku percepat, kita jalan-jalan ke Bali," tandasnya.
"Dia seneng banget," ungkap Eva Bellisima.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Yosa Shinta Dewi |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR