Nakita.id - Keretakan rumah tangga Nathalie Holscher dan Ferdinan Sule sedang diterpa badai.
Padahal, rumah tangga pasangan ini belum genap berusia satu tahun.
Nathalie Holscher dikabarkan hengkang dari rumah megah Sule.
Bahkan, Nathalie sudah menghapus foto-foto Sule di Instagram pribadinya.
Baca Juga: Moms, Alergi Susu Sapi Ternyata Berbeda dengan Intoleransi Laktosa
Makin memanas, Nathalie Holscher seolah membagikan penyebab keretakan rumah tangganya kepada warganet.
Melalui instagram story pada Rabu (21/4/2021), Nathalie mengungkapkan tangkapan layar percakapan antara Sule dan Putri Delina.
Sule mengaku masih menyayangi mendiang Lina Jubaedah yang merupakan istri pertamanya.
Pesan Sule kemudian diiyakan oleh Putri Delina.
Tak disangka, Nathalie merasa marah dengan unggahan tersebut.
Menurut Nathalie, dirinya selama ini tidak dihargai oleh Sule.
"Gak sengaja kebaca DM nya akang.. hehe gapapa kok tapi aku mencoba belajar menjadi yang terbaik dan tolong di bimbing...
Maaf kalau banyak salah dan belom bisa jadi yang terbaik. Setidaknya hargai aku ada di sini sedikit saja," tulis Nathalie.
Sedangkan Putri Delina kemudian mengunggah foto dirinya dengan caption mengenai kebenaran.
"Some people think that the truth can be hidden with a little cover up and decoration
But as time goes by what is true is revealed and what is fake fades away - Ismail Haniyah,"tulis Putri.
Unggahan Putri Delina dibanjiri komentar warganet.
Putri Delina menjawab beberapa komentar warganet.
Anak perempuan satu-satunya Sule ini menjawab komentar warganet yang mendoakan supaya Putri Delina bisa menjaga ayah dan adik-adiknya.
Warganet dengan akun @keylalatis tersebut juga menambahkan bahwa dirinya yakin didikan Sule dan Lina menghasilkan pribadi yang kuat.
Putri Delina ternyata mengamini komentar tersebut.
"Insya Allah Putri selalu jaga amanh, untuk jaga mereka," tulis Putri.
Tak hanya itu, Putri juga merespon dukungan dari warganet lainnya.
"Sayang cantik anak hebat mama Lina," tulis akun @ranipermata1.
"Teh semangat, gatau apa yang terjadiii tapi selama ini aku selalu ikutin kamu teh semangat mamah bangga punya teteh yang kuat sampai sekarang," tulis akun @sinthayu.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR