Melansir akun Instagram Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kamis (29/4/2021), berikut ini kegiatan ngabuburit yang bisa jadi #FamilyQuality menyenangkan bagi anak.
Mengaji dan membaca kisah nabi
Bulan Ramadan dapat menjadi saat yang tepat untuk Moms mengenalkan ilmu agama kepada anak.
Tak perlu terburu-buru, Moms bisa menyesuaikan kegiatan dengan usia Si Kecil.
Misalnya, mulai dengan membacakan kisah nabi, mengenalkan bacaan surat-surat pendek, mengaji, maupun mengajaknya menjalankan salat tarawih.
Selain mengenalkan ilmu agama, Moms juga bisa memanfaatkan momen ngabuburit untuk mengajarkan anak tentang kebaikan.
Contohnya dengan berbagi takjil.
Ya, selain membagi-bagikan makanan untuk berbuka, kegiatan ini dapat mengajarkan anak tentang pentingnya kepedulian terhadap sesama.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Source | : | Kompas.com,instagram.com |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Nakita_ID |
KOMENTAR