Nakita.id - Menyambut lebaran jangan sampai uban atau rambut putih di kepala makin banyak saja yang terlihat.
Ada baiknya untuk segera mengatasi uban sebelum muncul lebih banyak lagi di kepala.
Memiliki rambut yang hitam dan berkilau memang menjadi impian setiap orang.
Saat ini meski usia masih terbilang muda banyak yang mengeluhkan rambut mulai memutih.
Jangan sampai membiarkan rambut putih tumbuh dan mengganggu penampilan Moms.
Ada baiknya untuk lebih memperhatikan lagi pemicu rambut putih tumbuh dan cara mengatasinya dengan tepat.
Memilih menghilangkan rambut putih atau uban dengan cat rambut tentu bukan solusi utama.
Di mana terkadang Moms akan mengalami masalah kulit kepala imbas dari penggunaan cat rambut.
Ada baiknya untuk mencoba bahan alami yang mudah dijumpai di sekitar rumah, ya Moms bisa mengandalkan air beras.
Air beras dipercaya sejak dulu kala memiliki fungsi yang baik untuk rambut.
Bahkan orang-orang Tiongkok kuno percaya pada khasiat ampuh air beras untuk membantu mengatasi uban.
Air beras digunakan sebagai pengganti sampo hingga pembilas alami yang sudah dipraktikkan berabad-abad lamanya.
Selain mampu mengatasi uban, air beras juga tidak memiliki efek samping jika digunakan setiap hari.
Begini cara mudah yang bisa Moms contek untuk dipraktikkan seperti dimuat femina.in:
Diamkan air beras di dalam botol satu sampai dengan dua hari.
Biasanya air beras akan mengalami perubahan bau setelah disimpan beberapa saat.
Namun di balik bau yang ditimbulkan itu, akan memberikan manfaat yang luar biasa.
Di mana rendaman air beras ini memiliki kandungan mineral, vitamin, dan asam amino.
Caranya cukup mudah, Moms hanya harus membilas rambut dengan air beras tiga kali dalam satu minggu.
Cara ini dipercaya ampuh untuk membantu mengatasi rambut putih atau uban tumbuh lebih cepat.
Baca Juga: Tidak Perlu Mencabut Rambut, Ternyata Cuma Pakai Kopi Bisa Bantu Menghilangkan Uban
Selain melakukan perawatan dengan baik, usahakan untuk menghindari sebab-sebab yang memicu uban tumbuh.
Moms dan Dads bisa menghindari sederet penyebab rambut putih tumbuh lebih cepat seperti dimuat Kompas.com:
- Stres berlebihan
- Kekurangan vitamin B-12
- Kebiasaan merokok
- Penggunaan bahan kimia pada rambut.
4 Rekomendasi Susu Penggemuk Badan Anak yang Bisa Bikin Si Kecil Lebih Gemuk dan Sehat
Source | : | Kompas.com,Femina.in |
Penulis | : | Ela Aprilia Putriningtyas |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR