Nakita.id - Aurel Hermansyah baru saja mengalami keguguran saat hamil muda.
Kondisi Aurel memang menurun sejak hamil hingga mengharuskannya istirahat total di atas tempat tidur.
Aurel juga sempat bercerita bahwa janinnya berukuran lebih kecil dibandingkan yang seharusnya hingga membuatnya lebih sering menangis.
Dan usai Atta dan Aurel memeriksakan kandungan, putri sulung Krisdayanti mengabarkan bahwa baru saja alami keguguran.
Rupanya penyebab keguguran saat hamil muda bisa berbeda dengan keguguran di trimester kedua atau ketiga.
Ketika usia kandungan masih muda atau di trimester pertama memang lebih rentan alami keguguran.
Dan umumnya penyebab keguguran saat hamil muda yaitu masalah pada janin atau kondisi kesehatan ibu hamilnya.
Lalu seperti apa masalah pada janin dan kondisi ibu hamil yang bisa jadi penyebab keguguran saat hamil muda?
Masalah kromosom
Penyebab keguguran saat hamil muda yang sering kali terjadi karena adanya masalah kromosom pada janin.
Perlu diketahui bahwa kromosom sendiri merupakan blok DNA yang berisi serangkaian instruksi terperinci yang mengontrol berbagai faktor seperti perkembangan sel tubuh hingga warna mata.
Tapi saat proses pembuahan terkadang janin menerima terlalu banyak atau terlalu sedikit kromosom.
Baca Juga: Heboh Aurel Hermansyah Keguguran, Ternyata Begini Fakta Tanda-tanda Keguguran yang Perlu Diwaspadai
Melansir dari nhs.uk bahwa kondisi tersebut akan membuat janin berkembang tidak normal dan mengakibatkan keguguran.
Masalah plasenta
Penyebab keguguran saat hamil muda selanjutnya bisa yaitu adanya masalah pada plasenta.
Plasenta sendiri merupakan organ penting dalam proses mengandung.
Pasalnya plasenta menjadi organ penghubung suplai darah dari ibu kepada bayi yang ada di dalam kandungan.
Ketika plasenta bermasalah, maka bisa menjadi penyebab keguguran saat hamil muda karena adanya kendala pada suplai darah.
Kondisi ibu hamil
Penyebab keguguran saat hamil muda juga bisa bergantung pada ibu hamil itu sendiri.
Ada kondisi ibu hamil yang akan memperbesar risiko keguguran saat hamil muda.
Perlu diketahui bahwa hamil di usia 30 tahun, risiko kegugurannya yaitu 1 dari 10.
Kemudian di usia 35-39 tahun, risiko keguguran meningkat menjadi 2 dari 10.
Dan risiko keguguran akan semakin meningkat hingga 5 dari 10 ketika hamil di usia 45 tahun.
Ibu hamil yang mengalami obesitas, stres, hingga terlalu banyak konsumsi kafein juga bisa jadi penyebab keguguran saat hamil muda.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Nhs.uk |
Penulis | : | Gabriela Stefani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR