Nakita.id- Berikut ukuran tinggi ideal anak Balita yang normal Moms.
Tinggi dan berat badan sering kali dijadikan patokan apakah anak mengalami pertumbuhan yang baik atau tidak.
Tinggi dan berat badan anak sebenarnya sangat dipengaruhi dari asupan gizi yang Moms konsumsi.
Moms sangat wajib mengonsumsi gizi seimbang saat 1000 hari pertama kehidupan sang buah hati.
Baca Juga: Ibu Hamil Sebaiknya Konsumsi Buah-buahan Ini, Kaya Nutrisi yang Sehatkan Tubuh Moms dan Janin
Asupan gizi yang baik selama kehamilan bisa sangat mendukung perkembangan dan pertumbuhan sang buah hati.
Bebricara mengenai tinggi dan berat badan anak sebenarnya bisa juga dipengaruhi dari faktor genetik.
Namun, apabila Moms ingin memiliki anak yang tinggi dan berat badannya ideal memang harus memperhatikan asupan gizi dan berbagai vitamin lainnya yang harus dikonsumsi.
Terutama saat Si Kecil berusia Balita, di usia tersebut anak akan mengalami banyak perkembangan dan pertumbuhan.
Maka penting bagi Moms untuk mendukungnya dengan asupan gizi yang baik untuk Si Kecil.
Biasanya kebanyakan Moms pun dirundung rasa khawatir apakah pertumbuhan anaknya sudah sesuai dan normal atau belum.
Biasanya untuk menentukan apakah pertumbuhan anak Moms sudah berjalan optimal atau belum bisa berpacu pada buku KIA (Buku Kesehatan Ibu dan Anak).
Di dalam buku tersebut tergambar jelas perkembangan dan pertumbuhan anak sesuai dengan usianya.
Moms bisa samakan apakah perkembangan dan pertumbuhan Si Kecil sudah sesuai dengan yang ada di buku tersebut atau belum.
Untuk tinggi ideal anak Balita sendiri berdasarkan kecakupan gizi bagi orang Indonesia melansir dari Kompas.com mengungkapkan bahwa rata-rata usia 1-3 tahun memiliki ukuran tinggi badan sekitar 90 cm.
Sedangkan untuk berat badannya secara normal adalah 12 Kg Moms.
Apabila anak Balita belum memiliki tinggi badan dan berat berdasarkan batas normal tersebut maka Moms harus mencari tahu penyebabnya.
Baca Juga: Moms and Dads Pendek? Jangan Khawatir ini Cara Alami Menambah Tinggi Badan Anak
Moms bisa melakukan konsultasi ke dokter apakah normal jika tinggi dan berat badan anak Moms belum mencapai standart yang ada.
Biasanya dokter nanti akan melakukan pemeriksaan, dan memberikan saran apa saja yang harus dilakukan Moms.
Nah itu dia ukuran tinggi ideal anak Balita yang wajib Moms ketahui.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR