Oleh sebab itu, selain tanda mau melahirkan tanpa flek, Moms harus mulai bisa membedakan kontraksi palsu dan kontraksi asli tanda persalinan.
Kontraksi tanda persalinan pada umumnya dirasakan di daerah perut sampai ke pinggang.
Kontraksi juga biasanya dirasakan bersamaan dengan keluhan rasa mual dan mulas yang luar biasa.
Bagian perut di kedua sisinya biasanya juga simetris, mulai dari bagian atas dekat saluran telur hingga ke seluruh rahim.
Dan jika akan melahirkan, durasi dan intensitas kontraksi akan terus bertambah cepat dan kuat.
Rasa nyeri juga semakin bertambah, tidak akan hilang atau kurang sekalipun dilakukan elusan dan pijatan halus.
Bahkan bagi beberapa orang, kontraksi yang parah akan membuat Moms mengeluarkan darah atau lendir yang sering disebut flek.
Wapres Gibran Minta Sistem PPDB Zonasi Dihapuskan, Mendikdasmen Beri Jawaban 'Bulan Februari'
Source | : | Parents |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR