Nakita.id - Berhentinya tayangan Ellen Degeneres show pada tahun 2022 diumumkan oleh sang presenter yaitu Ellen Degeneres.
Ellen mengatakan bahwa acara yang ia pandu sudah tidak menjadi tantangan lagi baginya.
"Ketika kamu adalah orang yang kreatif, kamu terus-menerus perlu ditantang dan sehebat-hebatnya pertunjukan ini, dan semenyenangkannya acara ini, itu bukan tantangan lagi," kata Ellen kepada The Hollywood Reporter.
"Jadi kami bersepakat untuk tiga tahun dan saya tahu ini akan menjadi musim terakhir saya," lanjut Ellen.
Diketahui, acara talk Show "The Ellen Degeneres show" sudah meraih banyak penghargaan, salah satunya meraih 64 piala dari Emmy Award.
Selain itu, keputusan untuk tidak membawakan program tersebut karena penurunan rating The Ellen Degeneres show pada September 2020.
Menurut Nielsen, Ellen memiliki rata-rata 1,4 juta penonton di musim tahun 2020-2021, yang turun 44 persen dari musim sebelumnya.
Menurut riset Kantar menunggkapkan, pada bulan September hingga Februari, acara tersebut menghasilkan 127,6 juta dollar AS sekitar Rp 1,8 triliun dalam pendapatan iklan,
Hal tersebut mengungkapan bahwa dalam enam bulan yang sama di musim sebelumnya, mengalami penurunan 22 persen.
Pemicu lainnya adalah pemberitaan tentang sikap rasisme yang diterima staf dan mantan staff.
Selain itu, beberapa karyawan mengungkapakan terjadi pelecehan seksual kepada mereka oleh produser.
Setelah pemberitaan tersebut Ellen DeGeneres meminta maaf kepada para staffnya yang merasa tidak senang selama bekerja dengannya.
Padahal ia ingin acaranya menjadi tempat menyenangkan bagi para pekerja.
Selain itu, desas desus pengganti Ellen pun sudah banyak diberitakan.
Salah satunya adalah pembawa acara James Corden.
Nama James Corden sudah muncul setelah kasus sikap rasisme mulai dibicarakan.
Ternyata, menurut salah seorang staf James sudah dilirik untuk menggantikan Ellen sebelum kasus tersebut.
"James Corden sudah dilirik untuk pekerjaan Ellen dalam waktu lama sebelum semua hal ini menjadi sorotan. Sekarang perkembangan baru yang mengejutkan ini menjadi sorotan pada langkah selanjutnya," kata seorang staf.
Selain James, nama yang disebut akan menggantikan Ellen adalah Tiffany Haddish.
Namun Tiffany sendiri belum mendengar tentang kabar tersebut.
Source | : | The Hollywood Reporter |
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Nita Febriani |
KOMENTAR