Nakita.id - Lama tak terdengar kabarnya, rupanya aktris Dinda Kirana baru saja menjalani operasi pengangkatan kista yang ada di dalam tubuhnya.
Setelah menjalani operasi, Dinda Kirana mengaku sempat mengalami pendarahan.
Hal tersebut diketahui melalui unggahan di Instagram pribadi miliknya pada Kamis. (10/06/2021).
Dalam unggahannya tersebut terlihat Dinda masih terbaring lemas di ranjang rumah sakit
Aktris yang terkenal dari FTV dan juga sinetron ini pun menceritakan awal mula adanya kista di ovariumnya melalui siaran langsung di Instagram.
Dinda pun menyebutkan bahwa kista yang diidapnya merupakan jenis kista endometriosis.
Kista endometriosis adalah kondisi ketika jaringan yang membentuk lapisan dalam dinding rahim tumbuh di luar rahim.
"Jadi kemarin aku tuh kista di bagian ovarium, ovarium itu adalah sel telur dan ini masih dugaan kata dokternya kalau kista inituh berjenis kista endometriosis," ujar Dinda.
Dinda mengakui bahwa dirinya sering menunda-nunda untuk memeriksakan kondisinya sehingga perlu dilakukan operasi untuk pengangkatan kistanya.
"Mungkin teman teman banyak juga yang mengalami yang sama kaya aku dan masih ditunda-tunda kaya pengobatannya dientar-entar karena difikir masih ada yang merasa takut untuk diperiksa," tutur Dinda.
Ketika awal mengetahui dirinya memiliki kista, ukuran kista saat itu masih berukuran 3 sentimeter.
Namun dalam waktu satu tahun, kistanya tidak hanya satu, tapi ditemukan terdapat dua kista dengan ukuran yang berbeda.
"Jadi tahun lalu besar kista aku 3 sentimeter, dan makan satu tahun untuk besarnya sampai ada yang ukuran 12 sentimeter dan ada yang ukuran 5 sentimeter kurang lebih dan itu termasuk besar sekali," ujar Dinda.
Saat sedang menjalani operasi untuk pengangkatan kistanya, Dinda Kirana harus dibius secara total.
"Saat operasi aku bener-bener dibius total jadi aku enggak mengingat apa-apa.Ketika aku bangun udah ada selang oksigen, selang infus, selang di perut dan selang untuk saluran pipis," tutur Dinda.
Baca Juga: Diyakini Sebagai Biang Kerok Penyebab Susah Hamil, Kenali Berbagai Penyebab Kista di Rahim
Sebelum mengetahui bahwa di dalam tubuhnya terdapat kista, Dinda merasa dahulu ketika menstruasi dirinya sering mengalami rasa sakit yang luar biasa bahkan sampai dirinya tidak bisa berdiri.
"Awal gejalanya sih aku kayak menstruasi sakit banget, tapi sakitnya yang enggak bisa sampai berdiri, benar-benar yang enggak bisa jalan," ujarnya.
Sakit yang dirasakan Dinda bahkan sempat membuat aktivitas syutingnya sempat terhenti.
"Ditengah tengah syuting juga sampai harus berhenti dulu."
Beruntung, kista tersebut berhasil diangkat meski pun harus memakan waktu yang cukup lama.
Sesaat setelah operasi Dinda Kirana diketahui sempat mengalami pendarahan.
"Alhamdulillah operasinya sudah selesai, memang butuh waktu lama operasi aku, kata dokter kistanya besar dan lengket banget, dan ovarium sehatnya masih harus dipertahankan karena aku belum menikah dan punya anak. pinggul aku masih dikasih selang karena masih pendarahan," ungkap Dinda dalam unggahan Instagramnya.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR