Nakita.id - Saat musim penghujan tiba maka tubuh akan rentan terhadap penyakit.
Penyakit-penyakit yang rentan menyerang seseorang saat musim penghujan adalah penyakit batuk, pilek, flu.
Salah satu gejala dari penyakit di atas adalah bersin.
BACA JUGA: Diledek Warnanya Mirip Angkot, Harga Mobil Mewah Milik Sule Ternyata Fantastis
Bersin adalah refleks yang dilakukan oleh tubuh untuk mengeluarkan virus dari dalam tubuh itu sendiri.
Namun, bersin dan batuk saat kita flu, kerap menjadi pemicu penularan penyakit bagi orang lain.
Oleh karenanya Kita juga sering melakukan refleks menutup bagian mulut atau hidung saat batuk atau bersin.
BACA JUGA: Inilah Orang dengan Nama Terpanjang di Indonesia, Punya 17 Kata
Namun apakah Moms pernah membayangkan apa yanga akan terjadi jika saat bersin menutup hidung rapat-rapat dengan tangan?
Dilansir dari boldsky.com, yang akan terjadi jika kita menutup hidung kala bersin, gendang telinga bisa retak.
BACA JUGA: Wow, Ternyata Begini Kondisi Rumah Mewah Milik Ayu Ting Ting
Untuk diketahui, udara yang keluar saat seseorang tengah bersin memiliki kecepatan sekitar 160 kilometer per jam.
Sehingga jika Kita menghentikan bersin secara tiba-tiba maka tekanan ini akan dialihkan ke bagian tubuh lain, seperti telinga, yang kemudian dapat mengakibatkan gendang telinga retak dan kesehatan pendengaran bisa terancam.
Selain bisa membahayakan kesehatan telinga, menutup hidung ketika bersin membuat tekanan udara terjebak di dalam rongga THT (telinga, hidung dan tenggorokan).
BACA JUGA: Masih Ingat Si Kembar Nakula Sadewa? Begini Penampilannya Sekarang
Hal ini bisa menyebabkan kerusakan mata, dan kapiler darah di mata bisa robek karenanya.
Dalam beberapa kasus yang meskipun jarang terjadi, menghentikan bersin bisa menyebabkan stroke karena pecahnya pembuluh darah di otak.
Moms, bersin merupakan pertahanan alami yang diciptakan oleh tubuh untuk menolak serta mengeluarkan virus atau bakteri penyebab penyakit.
Menutup hidung dengan rapat pada saat bersin justru bisa membuat virus dan atau bakteri semakin masuk ke dalam tubuh, dan membuat penyakit tak kunjung sembuh.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Penulis | : | Nia Lara Sari |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR