Nakita.id – Ini hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan usai vaksinasi Covid-19.
Per hari ini, Sabtu (3/7/2021), PPKM darurat mulai diterapkan oleh pemerintah.
Seperti diketahui, kebijakan tersebut dilakukan demi menekan kasus positif Covid-19 yang terus melonjak setiap harinya.
Tak hanya pemberlakuan PPKM, vaksinasi Covid-19 mulai dari untuk orang dewasa hingga anak-anak pun kian digencarkan.
Apakah Moms dan keluarga sudah divaksin?
Jika baru akan divaksin, ada baiknya Moms mengetahui apa saja hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan pasca vaksinasi Covid-19.
Pasalnya, hal-hal tersebut nantinya bisa memengaruhi kondisi Moms.
Wah, kira-kira apa saja ya?
Melansir dari Grid.ID, berikut ini hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan setelah melakukan vaksinasi Covid-19.
Boleh dilakukan
1. Minum paracetamol jika mengalami efek samping
Efek samping berupa demam, menggigil, hingga nyeri setelah vaksinasi adalah hal yang wajar. Untuk mengatasinya, Moms boleh minum paracetamol.
2. Beraktivitas seperti sedia kala namun tetap mematuhi protokol kesehatan
Jika memang memungkinkan, kamu bisa kembali melakukan aktivitas seperti biasa setelah vaksinasi, tentunya dengan tetap menerapakan protokol kesehatan yang ketat.
3. Istirahat yang cukup
Jangan memaksakan diri untuk beraktivitas apabila merasa efek samping, jadi lebih baik untuk beristirahat sejenak sampai kondisi membaik.
4. Penuhi kebutuhan nutrisi
Makan-makanan bergizi seimbang tidak hanya penting dilakukan sebelum vaksinasi, melainkan juga setelah vaksinasi.
Hal-hal yang tidak boleh dilakukan
1. Mengabaikan petunjuk dokter
Hal ini penting terutama bagi Moms yang memiliki komorbid atau penyakit bawaan. Untuk itu, pastikan untuk selalu perhatikan dan taati nasihat, petunjuk, dan larangan dokter.
2. Menekan, memijat, menggosok bekas suntikan
Walaupun merasa pegal atau nyeri, jangan mencoba menekan, memijat ataupun menggosok bekas suntikan.
3. Mengabaikan protokol kesehatan
Mendapat vaksin Covid-19 tidak lantas membuat Moms kebal terhadap Covid-19, jadi tetap gunakan masker dan patuhi protokol kesehatan, ya.
4. Minum alkohol
Jika kamu merasakan efek samping vaksinasi, pastikan untuk tidak mengonsumsi minuman beralkohol untuk sementara.
5. Membuat tato atau tindik
Melukai kulit dengan membuat tato dan tindik dapat memicu respon imun yang akan merugikan kesehatan kita.
Perlu diingat bahwa kulit kita diibaratkan sebagai sebuah dinding perlindungan yang melindungi tubuh dari serangan patogen.
Baca Juga: Kabar Baik! Vaksin Covid-19 Akhirnya Dinyatakan Aman untuk Ibu Hamil, Berikut Penjelasannya
6. Mandi air panas
Hindari mandi menggunakan air panas paling tidak dua jam sebelum dan sesudah vaksinasi Covid-19 karena dapat memicu reaksi alergi.
7. Melakukan vaksinasi lain dalam rentan waktu berdekatan
CDC tidak merekomendasikan untuk mendapatkan vaksin lain setelah vaksinasi Covid-19.
Berilah jeda waktu paling tidak 14 hari sebelum atau sesudah vaksinasi Covid-19 apabila Anda hendak mendapatkan vaksin lainnya.
8. Jangan memaksakan diri untuk berolahraga
Berolahraga memang baik untuk meningkatkan imunitas, namun jangan terlalu memaksakan diri apabila tubuh sedang merasakan efek samping vaksin.
Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul “Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Dilakukan Setelah Vaksinasi Covid-19, Termasuk Mandi Air Panas!”.
Rayakan Ultah ke-10, Beautyhaul Berikan Diskon Hingga 90% dari Puluhan Brand Kecantikan di Beautyhaul Mart 2024
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Ratnaningtyas Winahyu |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR