Memeriksa tingkat oksigen dengan oksimeter adalah prosedur non-invasif tanpa rasa sakit yang hanya membutuhkan waktu beberapa menit untuk disiapkan.
Ferrante merekomendasikan untuk membeli oksimeter yang juga menampilkan gelombang atau garis, karena fitur ini dapat membantu menentukan akurasi pembacaan.
Jika gelombang atau garisnya sampai ke atas, itu pertanda pembacaannya akurat.
Namun, jika gelombang atau garis tetap datar, atau setiap gelombang terlihat berbeda selama pembacaan, itu bisa menunjukkan bahwa oksimeter tidak berfungsi sebagaimana mestinya.
Moms juga perlu memerhatikan bahwa faktor-faktor seperti cat kuku, kuku palsu, tato, pacar, atau bahkan perasaan dingin dapat membuat pembacaan oksimeter nadi lebih rendah daripada yang sebenarnya terjadi di tubuh.
Jadi, pastikan menggunakan jari tangan, jari kaki, atau daun telinga yang hangat dan tidak ada pewarna.
Jika Moms dinyatakan sehat tetapi kadar oksigen secara konsisten di bawah 90% SpO2, Ferrante merekomendasikan pergi ke ruang gawat darurat.
Namun, apabila memiliki kondisi kronis atau infeksi, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan tentang tingkat apa yang aman untuk tubuh Moms.
L'Oreal Bersama Perdoski dan Universitas Indonesia Berikan Pendanaan Penelitian dan Inovasi 'Hair & Skin Research Grant 2024'
Source | : | Insider |
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Ratnaningtyas Winahyu |
KOMENTAR