Untuk isu adanya bunga yang dikenakan ketika tidak bisa melakukan pelunasan tagihan sebelum tiba masa jatuh tempo, Radityo mengimbau agar pengguna tidak melakukan kredit di luar batas kemampuan membayarnya.
"Pengguna SPayLater diharapkan untuk menggunakan produk kredit online dengan bijaksana," jelas dia.
Melansir laman resmi Shopee, SPayLater jadi salah satu metode pembayaran Shopee selain menggunakan ShopeePay, transfer bank, atau kartu kredit.
Baca Juga: Mulai Sekarang Stop Memakai AC dengan Cara Seperti Ini, Bisa Membuatnya Tak Lagi Dingin
SPayLater merupakan program pinjaman dari Shopee dengan bunga minim.
Namun, ada syarat yang harus dipenuhi sebelum menggunakan SPayLater.
Beberapa persyaatan yang harus dipenuhi diantaranya:
- Harus terdaftar dan terverifikasi
- Sudah menggunakan Shopee lebih dari 3 bulan
- Sering digunakan untuk bertransaksi
- Sudah update aplikasi Shopee terbaru
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR