Ciri-ciri hamil setelah berhubungan intim baru muncul setelah zigot ditanam di dalam rahim (implantasi).
Biasanya, implantasi terjadi antara 6 sampai 10 hari setelah pembuahan.
Beberapa gejala kehamilan yang muncul setelah implantasi adalah sebagai berikut:
Muncul bercak darah
Bercak darah bisa jadi tanda kehamilan.
Seringkali ini dikira menstruasi, namun jumlahnya hanya seperti flek.
Ini terjadi karena ada sedikit rahim yang meluruh ketika implantasi terjadi.
Periode menstruasi terlewat
Salah satu tanda kehamilan yang paling umum adalah periode menstruasi yang terlewat.
Ini dikarenakan hormon pada tubuh memberikan sinyal untuk mempertahankan lapisan rahim karena digunakan untuk tempat berkembangnya janin.
Payudara terasa berubah
Ibu hamil juga mengalami perubahan payudara.
Sebagian merasa payudara lebih lunak.
Sedangkan sebagian lain merasa bahwa payudara jadi lebih bengkak.
Source | : | Healthline |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR