Nakita.id - Perawatan kulit bisa dilakukan dengan berbagai cara ya Moms.
Salah satunya dengan menggunakan bahan alami yang mudah kita temukan.
Bahan alami yang bisa menjadi pilihan yaitu pare.
Ya, tidak hanya diolah menjadi masakan saja namun pare juga dapat kita manfaatkan untuk perawatan kulit.
Perawatan kulit dengan pare bisa membuat kulit menjadi tampak bercahaya dari dalam.
Caranya pun mudah, Moms bisa mengolahnya menjadi jus.
Melansir dari Stylecraze, bahan-bahannya yaitu:
- 2 sampai 3 pare
- 2 sendok teh jus lemon
- Garam secukupnya
- Bubuk lada hitam
Kalau semua bahan telah siap, tahap berikutnya Moms harus kupas pare dan buang bijinya.
Kemudian cuci bersih dengan air mengalir.
Baca Juga: Rasa Pahitnya Bisa Diakali, Siapa Sangka Pare Memiliki Banyak Manfaat Untuk Ibu Hamil
Selanjutnya, potong pare menjadi kecil-kecil lalu tambahkan air perasan lemon.
Tambahkan juga garam dan bubuk lada hitam, lalu aduk merata.
Jika sudah, Moms bisa langsung untuk meminumnya.
Agar manfaatnya semakin terasa, Moms bisa konsumsi jus pare ini sekali sehari atau setiap hari sesuai dengan kebutuhan.
Bobo Fun Fair dan Jelajah Kuliner Bintang Jadi Ajang Nostalgia di Uptown Mall BSBCity Semarang
Source | : | stylecraze |
Penulis | : | Poetri Hanzani |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR