Responden ada yang mengonsumsi suplemen kunyit, sedangkan yang lain mengonsumsi plasebo selama 9 bulan.
Setelah periode tes, lebih dari 16% orang dalam kelompok plasebo mengembangkan diabetes tipe 2.
Sedangkan pada responden yang rutin mengonsumsi kunyit tidak ada yang menyandang diabetes tipe 2.
Baca Juga: Tak Hanya Meningkatkan Nutrisi Makanan Lain, Yuk Cari Tahu juga Manfaat Kunyit Melawan Covid-19
Penelitian tersebut menunjukkan bahwa kurkumin meningkatkan fungsi sel penghasil insulin di pankreas.
Diabetes adalah akibat dari hilangnya atau disfungsi sel-sel penting ini.
Efektif untuk menurunkan berat badan
Sejumlah penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kurkumin dapat membantu menurunkan berat badan dan mengurangi lemak perut.
Penelitian pada 2015 mengamati orang-orang yang kelebihan berat badan.
Selama 30 hari para responden diberi kunyit.
Hasilnya, ini menyebabkan penurunan berat badan, lemak tubuh, dan lingkar pinggul serta pinggang yang signifikan.
Source | : | Eat This |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR