Nakita.id - Moms dan Dads tidak disarankan sembarang memberikan obat untuk mengatasi diare pada bayi.
Moms dan Dads perlu memperhatikan hal ini terutama jika memiliki bayi di bawah usia enam bulan yang daya tahan tubuhnya belum kuat.
Justru cara mengatasi diare pada bayi yang umum direkomendasikan dengan memberikan zinc dengan dosis yang tepat.
Baca Juga: Selain Perubahan Pola Makan Dan Stres, Berikut Ini Beberapa Faktor Penyebab dari Diare Saat Hamil
Melansir Kompas.com melalui Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), manfaat zinc penting untuk mengatasi diare pada anak.
Penelitian menunjukkan memberikan suplemen zinc ketika anak diare dapat mengurangi lamanya waktu sakit dan tingkat keparahan penyakit.
Hal ini karena zinc dapat membantu sintesis protein, meningkatkan daya tahan tubuh, menunjang transportasi air dan elektrolit usus.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Cecilia Ardisty |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR