Ada beberapa catatan yang harus Moms ketahui sebelum akhirnya memutuskan minum air lemon untuk menjaga kesehatan tubuh.
Mengutip dari Shine, ini catatan minum air lemon agar tak menimbulkan efek negatif.
- Minumlah sebagai bagian dari makanan, jangan meminumnya begitu saja.
"Tujuannya untuk membantu merangsang produksi air liur," Messina menyarankan.
Air liur akan menetralisir asam berbahaya dan partikel makanan dari gigi, serta membantu melindungi gigi dari pembusukan.
- Jika Moms ingin minum air lemon dalam keadaan hangat di pagi hari, cobalah tunggu sampai agak dingin, lalu gunakanlah sedotan.
"Ini dapat membantu mendorong cairan pada gigi untuk keluar," kata Messina.
- Minumlah air lemon sebelum menggosok gigi, sehingga asam tidak akan merusak email gigi secara langsung.
Kemudian, "tunggu beberapa saat untuk menyikat gigi, sekitar 30 sampai 60 menit," katanya.
Pentingnya Penanganan yang Tepat, RSIA Bunda Jakarta Miliki Perawatan Khusus untuk Bayi Prematur
Source | : | Cleveland Clinic,shine |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR