Nakita.id - Sebagian besar peserta didik di semua jenjang tentu sudah sangat rindu melakukan Pembelajaran Tatap Muka seperti dulu sebelum adanya pandemi Covid-19.
Mengingat Covid-19 sudah menyerang Indonesia hampir 1,5 tahun dan belum juga usai hingga saat ini.
Akibatnya, semua jenjang pendidikan akhirnya melakukan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).
Para tenaga pengajar pun merasa bahwa selama PJJ ini banyak sekali peserta didik yang mengalami ketertinggalan atau loss learning.
Tenaga pengajar bahkan juga mengalami kesulitan untuk melakukan monitoring kepada para peserta didik selama proses PJJ.
Namun, belakangan ini, muncul kabar baik bahwa Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas sudah bisa dilakukan oleh seluruh sekolah yang wilayahnya berada di level 1,2,3.
PTM rencananya akan dimulai pada awal September 2021 mendatang.
Penulis | : | Shinta Dwi Ayu |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR