Namun, belum terbukti bahwa Vitamin C dapat membantu tidur lebih nyenyak.
Efek samping makan bawang merah sebelum tidur
Meskipun bawang merah dapat memberikan keajaiban bagi orang-orang yang memiliki siklus tidur yang buruk, bawang merah mungkin masih belum cocok untuk semua orang.
Cara yang tepat untuk mendapatkan manfaat tidur dari bawang merah adalah dengan memakannya sebelum tidur, tetapi hal ini juga dapat menimbulkan masalah kesehatan lainnya seperti peningkatan asam lambung dan kembung.
Refluks asam juga merupakan salah satu masalah pencernaan paling umum yang dihadapi oleh orang yang juga mengalami mulas.
Telah diketahui bahwa makan bawang dapat meningkatkan mulas dan dapat menyebabkan refluks saat berbaring.
Tidak apa-apa mengonsumsi bawang jika Moms sehat dan tidak memiliki kondisi seperti ini.
Bawang juga menyebabkan kembung jika dimakan di malam hari.
Source | : | timesofindia.indiatimes.com |
Penulis | : | Riska Yulyana Damayanti |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR