Diwawancarai Nakita.id pada Senin (6/9/2021), Firesta Farizal, M.Psi., Psikolog Klinis Anak dan Remaja sekaligus Direktur Klinik Mentari Anakku, mengatakan anak bisa berkaca dari orangtuanya dalam membangun kesehatan mental.
"Ketika kita cukup bisa bersemangat, misalnya melihat mencari sesuatu hal yang positif dari situasi pandemi ini mudah-mudahan anak kita juga akan tertular fungsi semangat dan optimisme," kata Firesta.
Tetapi bukan berarti mencari sesuatu hal yang positif lalu menjadi toxic positivity.
"Jadi kita harus selalu positif, harus selalu positif, tidak, kita juga butuh memahami apa yang anak rasakan," ungkap Firesta.
Memahami perasaan anak seperti bosan, kesal, marah, hal tersebut harus bisa Moms dan Dads pahami karena anak adalah manusia.
"Jadi sangat mungkin dan sangat boleh bosan, kesal, sebal, marah, tidak suka, yang penting bagaimana kita berusaha memahami apa yang anak rasakan," kata Firesta.
Penulis | : | Lolita Sianipar |
Editor | : | Poetri Hanzani |
KOMENTAR