Nakita.id - Pandemi Covid-19 di Indonesia belum berakhir.
Angka penyebaran positif Covid-19 masih tinggi di beberapa daerah.
Saat ini banyak orang-orang yang dinyatakan positif virus corona melakukan isolasi mandiri di dalam rumah.
Hal itu banyak dilakukan karena beberapa pasien Covid-19 tersebut tidak mengalami gejala atau bahkan gejala yang dirasa cenderung ringan.
Saat melakukan isolasi di rumah tentu saja para pasien Covid-19 tetap harus menjalankan protokol kesehatan yang berlaku.
Cara ini dilakukan agar tidak menyebarnya virus corona dalam klaster keluarga yang satu rumah.
Selain tetap menjalankan protokol kesehatan, obat corona untuk isolasi mandiri di rumah juga penting untik diperhatikan.
Melansir Tribunnews dikutip dari Pedoman Tata Laksana Covid-19 Edisi 3 yang telah disusun oleh gabungan perhimpunan dokter Indonesia, ada beberapa jenis obat-obatan yang direkomendasikan bagi pasien Covid tanpa gejala dan bergejala ringan.
Pada pasien tanpa gejala saat dinyatakan positif Covid-19 perlu mengonsumsi vitamin C selama masa 14 hari, dengan pilihan:
- Tablet Vitamin C non acidic 500 mg/6-8 jam oral untuk 14 dhari.
-Tablet isap vitamin C 500 MG/12 jam oral selama 30 hari.
-Multivitamin yang memiliki kandungan vitamin C di dalamnya sebanyak 1-2 tablet/24 jam selama 30 hari.
-Dianjurkan pula untuk minum multivitamin yang terdapat kandungan vitamin C, B, E, dan Zink.
Obat corona untuk isolasi di rumah lainnya adalah vitamin D.
Tak hanya dari paparan sinar matahari, vitamin D bisa juga didapatkan dari suplemen yang mengandung 400 IU- 1000 IU/hari yang bisa ditemukan dalam bentuk tablet, kapsul lunak, serbuk, juga sirup.
Obat vitamin D harus dikonsumsi 1000-5000 IU/ hari yang tersedia dalam bentuk tablet 1000 IU dan tablet kunyah 5000 IU.
Ini obat corona untuk isolasi di rumah bagi pasien Covid-19 bergejala ringan
Vitamin C bisa diminum dengan pilihan:
- Tablet Vitamin C non acidic 500 mg/6-8 jam oral untuk 14 hari.
- Tablet isap vitamin C 500 mg/12 jam oral selama 30 hari.
- Multivitamin yang mengandung vitamin C sebanyak 1-2 tablet/24 jam selama 30 hari.
- Pasien Covid-19 bergejala ringan juga dianjurkan untuk minum vitamin yang mengandung vitamin C, B, E, dan Zink.
Untuk vitamin D bisa didapatkan dari:
- Suplemen 400 IU-1000 IU/hari yang tersedia dalam bentuk tablet, kapsul, tablet effervescent, tablet kunyah, tablet hisap, kapsul lunak, serbuk, serta sirup.
- Sedangkan pada obat harus 1000-5000 IU/ hari yang bisa didapatkan dalam bentuk tablet 1000 IU dan tablet kunyah 5000 IU.
National Geographic Indonesia: Dua Dekade Kisah Pelestarian Alam dan Budaya Nusantara
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR