Moms bisa meminum ramuan obat batuk dari bunga belimbing wuluh sebanyak satu sampai dua sendok makan dua kali sehari.
Bunga belimbing wuluh bisa membantu mengencerkan dahak sehingga lebih cepat sembuh.
Bunga belimbing wuluh memiliki sifat anti-mikroba yang bisa membunuh bakteri pada tenggorokan.
Ini bisa mencegah perkembangan bakteri supaya batuk segera sembuh.
Selain itu, bunga belimbing wuluh juga kaya polifenol.
Polifenol dikenal sebagai salah satu zat yang bersifat anti-oksidan.
Anti-oksidan berperan menangkal radikal bebas pada tubuh.
Radikal bebas merupakan salah satu penyebab munculnya berbagai macam penyakit dalam tubuh.
Sehingga, bunga belimbing wuluh bisa mencegah tubuh terjangkit berbagai penyakit.
Source | : | Kontan.co.id |
Penulis | : | Kirana Riyantika |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR