Ciri-ciri anak mengalami gizi buruk marasmus juga bisa terindikasi jika anak mulai menunjukan ketidakinginannya melakukan beragam aktivitas.
Wajahnya juga akan memperlihatkan sangat tidak bersemangat.
"Anak juga terlihat lebih tak berenergi, tampak tidak bersemangat lesu terus," ujar Ririn.
Adapun gizi buruk kwashiorkor atau biasa disebut busung lapar yang dapat terjadi ketika anak kurang mendapatkan protein, vitamin, mineral.
Ciri-ciri tubuh anak mengalami gizi buruk kwashiorkor ketika rambutnya mulai menunjukan penipisan dan perubahan warna menjadi nampak merah seperti rambut jagung
Tetapi perbedaan gizi buruk marasmus dan kwashiorkor nampak jelas terlihat ketika penderita gizi buruk kwashiorkor mengalami perubahan di seluruh tubuhnya yang terlihat membengkak.
"Kwashiorkor dia juga sama rambutnya mengarah rambut jagung, perbedaan yang paling mencolok antara marasmus dan kwashiorkor, kwashiorkor itu perutnya membesar karena adanya penumpukan cairan atau istilahnya edema, adanya edema di perut, di kaki, atau di punggung dan itu lebih bahaya," pungkas Ririn.
Jika Si Kecil mengalami ciri-ciri yang serupa apabila kebutuhan gizinya tak terpenuhi segeralah untuk mengkonsultasikannya ke dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR