Untuk menanggulangi masalah tersebut, orangtua memiliki peranan yang sangat penting.
Moms dan Dads sudah seharusnya bisa memahami dan mengenali gejala alergi susu sapi pada Si Kecil.
Dengan begitu, nantinya anak akan mendapatkan penanganan yang tepat sehingga asupan nutrisi anak tetap terpenuhi sehingga tak menghambat tumbuh kembangnya.
Memahami hal tersebut, Danone Specialized Nutrition Indonesia mengadakan seminar digital 'Gejala Alergi Saluran Cerna VS Gangguan Saluran Cerna Fungsional: Cara Membedakannya'.
Baca Juga: Moms, Alergi Susu Sapi Ternyata Berbeda dengan Intoleransi Laktosa
Kegiatan ini dilakukan guna memperkuat edukasi bagi para orangtua akan pentingnya mengenali gejala alergi terutama pada saluran cerna Si Kecil.
Sehingga penanganan yang tepat untuk mengoptimalkan tumbuh kembangnya agar Si Kecil tumbuh menjadi anak yang hebat.
"Seminar digital ini merupakan bagian dari kegiatan bicara gizi yang rutin dilakukan oleh Danone Specialized nutrition Indonesia sebagai sarana edukasi bagi orangtua dengan berbagai topik nutrisi dan tumbuh kembang anak. Melalui topik hari ini, kami berharap para orangtua memahami tentang pentingnya mengenali perbedaan gangguan saluran cerna sebagai gangguan fungsional atau karena alergi sebagai langkah pencegahan dini sehingga dapat mendukung proses tumbuh kembang anak secara optimal," ucap Arif Mujahidin, Corporate Communications Director Danone Indonesia.
Perempuan Inovasi 2024 Demo Day, Dorong Perempuan Aktif dalam Kegiatan Ekonomi Digital dan Industri Teknologi
Penulis | : | Ruby Rachmadina |
Editor | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
KOMENTAR