Nakita.id - Banyak sekali informasi soal tips mengusir tikus dari rumah.
Tips mengusir tikus pada umumnya seperti memasang perangkap atau racun.
Tapi, simak tips mengusir tikus ini yang tidak akan meninggalkan bangkai di rumah.
Moms bisa mengusir tikus tanpa perlu membunuh atau menyakiti mereka.
Baca Juga: Tips Mengusir Tikus dari Rumah Tanpa Mematikannya, Cuma Perlu Modal Baking Soda hingga Daun Salam
Kalian hanya perlu melakukan empat langkah sederhana ini agar hewan pengerat itu tidak lagi berkeliaran di rumah.
Seperti kita tahu kehadiran tikus di rumah memang begitu mengganggu, apalagi jika sudah mengacak-acak makanan.
Nah, untuk menghindari munculnya tikus yang membandel yuk coba beberapa trik cegah tikus ini!
1. Temukan sarangnya
Biasanya tikus akan meninggali beberapa sisi rumah, coba saja cari jika ada lubang atau liang tak dikenal biasanya itulah liang tikus berada.
Coba bersihkan tempat tersebut lalu tutup lubangnya dan kenali bau kotoran tikus yang menandakan keberadaanya.
2. Mengelola sampah
Jangan biarkan sampah berceceran di rumah, sebab tumpukan sampah ini yang biasanya menarik perhatian tikus.
Coba Moms bersihkan sampah di rumah secara berkala, jangan sampai terlalu menumpuk.
3. Tutup celah tikus
Seringkali tanpa disadari terdapat banyak celah masuknya tikus, biasanya ada di bawah pintu, tempat masuknya kabel ke dinding, hingga celah jedela dan peralon.
Perlu Moms tahu, bahwa tikus bisa melewati lubang yang hanya sebesar 1,2 cm.
4. Rapikan barang
Susun dengan baik barang-barang yang ada di rumah, bahkan jika itu berada di gudang.
Tumpukkan barang sebaiknya jangan menempel di tembok, untuk bisa memantau pergerakan tikus itu sendiri.
Itulah beberapa cara cegah masuknya tikus dalam rumah, mudah bukan?
Jika Moms mau melakukan tips mengusir tikus ini, dijamin takkan ada lagi tikus berkeliaran di rumah.
Source | : | Good Housekeeping |
Penulis | : | Diah Puspita Ningrum |
Editor | : | Diah Puspita Ningrum |
KOMENTAR